Implementasi bantuan pangan non tunai (bpnt) di desa sumberjo kecamatan sanankulon kabupaten blitar / Aurel Hamida Valeria - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi bantuan pangan non tunai (bpnt) di desa sumberjo kecamatan sanankulon kabupaten blitar / Aurel Hamida Valeria

Valeria, Aurel Hamida Valeria (2023) Implementasi bantuan pangan non tunai (bpnt) di desa sumberjo kecamatan sanankulon kabupaten blitar / Aurel Hamida Valeria. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK. Kajian ini mendeskripsikan Program bantuan pangan non tunai (BPNT) pelaksanaan program BPNT hambatan serta solusi dalam pelaksanaan program BPNT di desa Sumberjo Kecamatan Sanankulon Kabupaten Blitar. Kajian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. 1) Sumber data primer wawancara yaitu Kepala Desa Sumberjo Bapak SN ketua program BPNT Ibu AN serta masyarakat yang menerima bantuan BPNT Desa Sumberjo Ibu WR dan WS. 2) Sumber data sekunder yang seperti dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Desa Sumberjo Panduan Pelaksanaan BPNT. Teknik Pengumpulan data yaitu observasi wawancara dan dokumentasi. Analisis data model interaktif Miles dan Huberman terdiri dari beberapa langkah yaitu reduksi data penyajian dan inferensi. Hasil kajian menunjukan bahwa 1) program BPNT ini adalah suatu program yang diberikan pemerintah bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) berbentuk sembako tidak sembako dan uang tunai. 2) Pelaksanaan program BPNT sudah berjalan dengan lancar melalui tahapan pembertitahuan bantuan kepada Kabupaten/ Kota penyiapan data penerima manfaat penyiapan e-warong edukasi dan sosialisasi penyaluran bantuan dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) kepada e- warong dan penyaluran bantuan bahan pangan kepada KPM. 3) Hambatan yang di temukan yaitu tidak konsistennya pencairan kurangnya sosialisasi rendahnya pemahaman KPM kevalidan data dan pembaharuan data. 4) Solusi atas hambatan yang terjadi perlu adanya evaluasi kebijakan sosialisasi secara berkala lebih sering memberikan arahana dan pendampingan program BPNT pendamping / ketua harus lebih teliti saat mengunggah data-data KPM dan pendamping / ketua harus melakukan pembaharuan data pada setiap bulannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: library UM
Date Deposited: 18 Dec 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/316880

Actions (login required)

View Item View Item