Pengaruh perilaku kerja inovatif terhadap kinerja karyawan: kontrol atasan sebagai moderator (studi pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang / Imron Aris Arfan - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh perilaku kerja inovatif terhadap kinerja karyawan: kontrol atasan sebagai moderator (studi pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang / Imron Aris Arfan

Arfan, Imron Aris (2015) Pengaruh perilaku kerja inovatif terhadap kinerja karyawan: kontrol atasan sebagai moderator (studi pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang / Imron Aris Arfan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Arfan I.A. 2013. Pengaruh Perilaku Kerja Inovatif Terhadap Kinerja Karyawan Kontrol Atasan Sebagai Moderator (Studi Pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang). Skripsi Program Studi Manajemen. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Malang. Pembimbing I) Prof.Dr.Ery Tri Djatmika R.W.W. M.A. M.Si. II) Handri Dian Wahyudi S.Pd. S.E. M.Sc. Kata Kunci Perilaku Kerja Inovatif Kinerja Karyawan Kontrol Atasan. 12288 12288 12288 12288 12288 Setiap perusahaan selalu berusaha mewujudkan visi misi dan tujuan organisasi. Keberhasilan suatu perusahaan pada tingkat yang dominan ditentukan oleh kemampuan dan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang dimilikinya. Sumber daya manusia (SDM) adalah sumber daya terpenting di setiap perusahaan karena memegang banyak peranan dalam rangka pencapaian tujuan perusahaan. Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dapat dicapai melalui upaya pengembangan SDM yang terarah dan terencana. Pengembangan tersebut meliputi pengembangan kinerja. Kinerja karyawan dapat ditingkatkan salah satunya dengan menerapkan perilaku kerja inovatif. Dimana karyawan dituntut untuk lebih kreatif dalam melaksanakan dan menyelesaikan tugasnya secara tepat. Untuk memastikan bahwa karyawan telah melakukan perilaku kerja inovatif maka diperlukan kontrol atasan. 12288 12288 12288 12288 12288 Tujuan penelitian ini adalah sejauh mana kuat dan lemahnya pengaruh kontrol atasan terhadap hubungan perilaku kerja inovatif terhadap kinerja karyawan. Untuk mengetahui pengaruh secara langsung antara perilaku kerja inovatif dan kontrol atasan terhadap kinerja karyawan pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang. 12288 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang yang berjumlah 68 responden. Teknik pengambilan sample yaitu dengan teknik proportional random sampling dan diperoleh sampel sebesar 58 responden. Sumber data utama adalah hasil penelitian dengan cara penyebaran kuesioner yang dijawab langsung oleh karyawan AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang. Analisis data yang diperoleh selama melakukan penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif. Setelah data diperoleh dilakukan pengecekan kevalidan data dengan menggunakan SPSS for windows versi 19.0. 12288 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian ini yaitu kontrol atasan berpengaruh kuat terhadap hubungan antara perilaku kerja inovatif terhadap kinerja karyawan pada karyawan AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang. 12288 12288 12288 12288 12288 Saran untuk atasan AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang Kontrol yang dilakukan atasan pada AJB Bumiputera 1912 Area Kepanjen Malang lebih ditingkatkan sesuai dengan kebutuhan karyawan dalam arti atasan melakukan pengendalian secara teratur terhadap karyawan terutama saat karyawan bekerja memberikan perhatian pengarahan dan petunjuk serta memperbaiki kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh karyawan maka karyawan mempersepsikan positif terhadap kontrol yang dilakukan oleh atasan sehingga apabila berpengaruh positif akan menentukan perilaku karyawan dalam bekerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 07 Jan 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31611

Actions (login required)

View Item View Item