Azizah, Laoren Septi Nur Azizah (2023) Pengaruh praktik kerja industri terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas xii jurusan desain pemodelan dan informasi bangunan smk islam 1 blitar / Laoren Septi Nur Azizah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Praktik Kerja Industri (Prakerin) yang menjadi satu kegiatan authentic learning di SMK adalah langkah yang dilakukan oleh Sekolah Menengah Kejuruan agar kesiapan murid guna memasuki ranah pekerjaan atau industri mengalami peningkatan. Permasalahan yang sering timbul yaitu masih banyaknya pengangguran di Indonesia dari lulusan sekolah kejuruan hal ini diakibatkan dari banyaknya lulusan setiap tahunnya dan rendahnya daya serap tenaga kerja oleh industri. Selain itu masih rendahnya minat siswa untuk terjun berwirausaha setelah lulus sekolah. Tujuan penelitian ini diantaranya adalah (1) untuk mengetahui gambaran pelaksanaan prakerin siswa SMK Islam 1 Blitar program keahlian Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (2) gambaran kesiapan anak didik dalam berwirausaha dan (3) pengaruh prakerin terhadap kesiapan siswa dalam berwirausaha Metode penelitian ini menggunakan jenis ex-post facto pendekatan kuantitatif. Sebanyak 79 siswa kelas XII DPIB SMK Islam 1 Blitar berpartisipasi dalam penelitian ini. Kuesioner dengan skala likert digunakan dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan uji analisis deskriptif serta analisis regresi linier sederhana. Nilai validitas dan reliabilitas instrumen penelitian dipakai di dalam studi ini telah dihitung dan melengkapkan persyaratan instrumen. Hasil penelitian menunjukkan pelaksanaan prakerin yang terdiri dari tahap persiapan pembekalan pelaksanaan dan evaluasi masih kurang baik disebabkan oleh terdapatnya kekurangan atau tergolong ke dalam kategori kurang baik pada beberapa indikator diantaranya pada tahap persiapan pelaksanaan dan evaluasi. Sedangkan pada variabel kesiapan berwirausaha siswa masih perlu ditingkatkan terutama pada indikator kepercayaan diri orientasi pada hasil dan tugas berani mengambil resiko dan senang pada tantangan keyakinan diri dan jiwa kepemimpinan serta orientasi pada masa depan. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel prakerin (X) dengan variabel kesiapan berwirausaha (Y) dengan nilai yaitu 6 754 gt 1 665 dan nilai sig. 0 000 lt 0 05. Kesimpulan dari penelitian ini adalah prakerin dan kemampuan berwirausaha siswa pada tingkat kelas XII dalam program keahlian DPIB SMK Islam 1 Blitar terdapat kategori baik dengan nilai persentase 71% dan 74% akan tetapi masih banyak yang perlu dilakukan perbaikan pada setiap indikator pada pelaksanaan magang atau prakerin dan kesiapan kewirausahaan pada calon lulusan DPIB SMK Islam 1 Blitar. Selain itu nilai koefisien determinasi ( ) untuk hasil penelitian ini adalah 0 372 yang berarti bahwa variabel prakerin memberikan pengaruh 37 2% pada variabel kesiapan berwirausaha sedangkan 72 8% dipengaruhi oleh faktor lain di luar variabel yang diteliti.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 12 Jan 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/314535 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |