Pemilihan strategi pemasaran berbasis analisis SWOT pada Grand Pujon View Hotel and Resort Malang / Rinda Agus Mawarti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemilihan strategi pemasaran berbasis analisis SWOT pada Grand Pujon View Hotel and Resort Malang / Rinda Agus Mawarti

Mawarti, Rinda Agus (2013) Pemilihan strategi pemasaran berbasis analisis SWOT pada Grand Pujon View Hotel and Resort Malang / Rinda Agus Mawarti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Mawarti Rinda Agus. 2013. Pemilihan Strategi Pemasaran Berbasis Analisis SWOT Pada Grand Pujon View Hotel and Resort. Skripsi Jurusan Manajemen Pemasaran. Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Ery Tri Djatmika RWW M.A M.Si (II) Drs. Djoko Dwi Kusumajanto M.Si Kata Kunci Strategi Pemasaran Analisis SWOT Persaingan dunia usaha yang semakin kompetitif menuntut perusahaan untuk selalu merumuskan strategi pemasaran yang tepat. Perumusan strategi pemasaran didasarkan pada analisis terhadap faktor lingkungan internal dan faktor lingkungan eksternal perusahaan sehingga strategi yang dihasilkan sesuai dengan kondisi perusahaan. Perusahaan memerlukan analisis SWOT dengan menekankan kepada kekuatannya untuk menutupi atau mengalahkan kelemahannya. Juga menggunakan peluang-peluang yang terlihat dari analisis tersebut untuk menutupi segala ancaman yang ada di lingkungan eksternalnya. Melalui analisis SWOT perusahaan dapat melihat posisi dia terhadap perusahaan yang lain di industri yang sama serta merumuskan strategi pemsaran yang tepat untuk memenangkan pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang menjadi kekuatan kelemahan peluang dan ancaman yang dimiliki oleh Grand Pujon View Hotel and Resort mengetahui posisi Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT dan strategi pemasaran yang tepat untuk Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kulitatif. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dengan menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan metode triangulasi yaitu observasi wawancara dan dokumentasi. Instrument penelitian adalah peneliti sendiri. Analisis data dengan menggunakan analisa SWOT. Pengecekan keabsahan temuan dengan melakukan konfirmasi data terhadap subyek penelitian dalam hal ini yaitu pengelola dan jajaran manajer Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT. Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT memiliki faktor-faktor yang menjadi kekuatan lokasi hotel yang berada di kawasan pegunungan suasana hotel yang asri dengan properti yang menunjang menawarkan paket harga untuk tamu rombongan fasilitas yang cukup lengkap dan kualitas layanan. Kelemahan Grand Pujon View Hotel and Resort adalah kurangnya promosi kegiatan operasional yang belum maksimal kondisi airyang kurang baik sistem manajerial yang belum tertata dengan baik serta dari segi sumber daya manusia. Peluang Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT antara lain adanya pengakuan dari PemKab Malang sebagi hotel rujukan no.1 di Malang perkembangan Kota Batu sebagi sentra pariwisata kepercayaan dari mitra bisnis serta teknologi. Ancaman bagi Grand Pujon View Hotel and Resort adalah para pesaing lingkungan alam lingkungan sosial masyarakat dan akses jalan. Posisi Grand Pujon View Hotel and Resort berdasarkan analisis SWOT berada pada kuadran 1 dengan skor pada faktor internal 1 5 dan skor pada faktor eksternal 1 3. Posisi tersebut mendukung strategi agresif. Strategi yang paling tepat untuk dilaksanakan adalah strategi Strengths Opportunites (SO) melalui Melakukan pengiklanan yang gencar dan selektif Personal selling Promosi penjualan Pengembangan pasar Pengembangan produk Saran yang dapat diberikan antara lain 1) manajemen hotel hendaknya lebih aktif mempromosikan produk l serta menciptakan suatu hal yang baru di bidang jasa perhotelan dan selalu meningkatkan kualitas layanan agar dapat lebih unggul dibandingkan pesaingnya 2) Mengadakan pelatihan dan pengembangan karyawan dalam jangka waktu tertentu yang bertujuan untuk lebih meningkatkan pengetahuan dan keahlian agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada para tamu 3) melakukan perbaikan yang berhubungan dengan kelemahan yang dimiliki sehingga hotel dapat melakukan kegiatan operasinal secara optimal sehingga dapat bersaing dengan para kompetitornya 4) memaksimumkan marketing mix 7P yang dimiliki terutama dari aspek product place dan process yang dinilai masih kurang maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Sep 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31450

Actions (login required)

View Item View Item