Pengaruh bauran promosi terhadap keputusan pembelian konsumen (studi pada ibu - ibu PKK konsumen tupperware di RW XIII Sawojajar Malang / Rahmania Wijayanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh bauran promosi terhadap keputusan pembelian konsumen (studi pada ibu - ibu PKK konsumen tupperware di RW XIII Sawojajar Malang / Rahmania Wijayanti

Wijayanti, Rahmania (2012) Pengaruh bauran promosi terhadap keputusan pembelian konsumen (studi pada ibu - ibu PKK konsumen tupperware di RW XIII Sawojajar Malang / Rahmania Wijayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci bauran promosi keputusan pembelian Di era globalisasi perkembangan teknologi dan informasi berjalan dengan cepat sehingga mempengaruhi konsumen dalam memilih suatu produk menjadi semakin kritis. Salah satu produk yang berkembang saat ini adalah peralatan makan berbahan dasar plastik yang aman untuk digunakan. Perkembangan teknologi dan informasi sekarang ini membuat kesadaran konsumen akan kesehatan semakin meningkat. Selain itu permintaan konsumen akan produk yang praktis dan inovatif juga akan meningkat. Tupperware Corporation merupakan salah satu perusahaan yang memproduksi serta memasarkan produk peralatan makan berbahan dasar plastik yang inovatif praktis dan aman untuk digunakan. Tupperware Corporation merupakan salah satu perusahaan yang menggunakan strategi bauran promosi. Permasalahan yang diteliti dalam penelitian adalah pengaruh bauran promosi terhadap keputusan pembelian konsumen pada Ibu-ibu PKK konsumen Tupperware di RW XIII Sawojajar Malang. Variabel yang berkaitan dengan penelitian ini adalah variabel bebas dalam penelitian ini adalah bauran promosi yang terdiri dari promosi penjualan (X1) penjualan personal (X2) pemasaran langsungt (X3). Variabel terikat dalam penelitian ini adalah keputusan pembelian konsumen ibu-ibu PKK di RW XIII Sawojajar Malang. Populasi pada penelitian ini adalah ibu-ibu PKK di RW XIII Sawojajar Malang yang melakukan tindakan pembelian terhadap produk Tupperware dalam bulan Mei sampai dengan Juni 2011. Teknik pengambilan sampel yang digunakan untuk penelitian ini adalah metode proportional random sampling dimana besarkecilnya sub sample mengikuti perbandingan (proporsi) besar-kecilnya subpopulasi dan individu-individu yang ditugaskan tiap-tiap sub-populasi diambil secara random dari subpopulasi. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan ada pengaruh signifikan positif dari variabel promosi penjualan terhadap keputusan pembelian Ibu-ibu PKK konsumen Tupperware di RW XIII Sawojajar Malang ada pengaruh signifikan positif dari variabel penjualan personal terhadap keputusan pembelian Ibu-ibu PKK konsumen Tupperware di RW XIII Sawojajar Malang ada pengaruh signifikan positif dari variabel pemasaran langsung terhadap keputusan pembelian Ibu-ibu PKK konsumen Tupperware di RW XIII Sawojajar Malang. Dari hasil analisis yang diperoleh dari penelitian ini penulis memberikan saran untuk Tupperware Corporation untuk menggunakan bauran promosi berupa periklanan dan hubungan masyarakat secara maksimal. Dengan menggunakan seluruh kombinasi bauran promosi secara maksimal maka perusahaan dapat memaksimalkan pencapaian tujuan penjualannya secara maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Feb 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31201

Actions (login required)

View Item View Item