Studi perbedaan tentang kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI sebelum dan pada saat krisis global / Dendy Surya Permana - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi perbedaan tentang kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI sebelum dan pada saat krisis global / Dendy Surya Permana

Permana, Dendy Surya (2011) Studi perbedaan tentang kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur yang listing di BEI sebelum dan pada saat krisis global / Dendy Surya Permana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Kinerja Keuangan Analisis Rasio Krisis Global. Krisis global merupakan krisis yang terjadi secara menyeluruh di seluruh penjuru dunia. Krisis global diawali oleh negara adidaya Amerika dan kemudian merambah ke seluruh negara-negara maju dan berkembang lainnya. Krisis global sangat mempengaruhi sektor ekonomi suatu negara. Pengaruh krisis global tersebut dapat dilihat dari kinerja keuangan perusahaan di suatu negara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan perusahaan sebelum dan pada saat krisis global. Pengukuran kinerja perusahaan menggunakan analisis rasio keuangan (rasio likuiditas aktivitas profitabilitas dan rasio leverage). Sampel penelitian ini berjumlah 15 perusahaan yang listing di BEI. Periode pengamatan yang dilakukan adalah 1 tahun sebelum krisis global dan 1 tahun pada saat krisis global. Uji statistik yang digunakan adalah uji t sampel berpasangan (t-test paired two sample for means). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengukuran kinerja perusahaan yang menggunakan analisis rasio keuangan rasio likuiditas (current ratio) rasio aktivitas (Total Assets Turnover dan Inventory Turnover) rasio profitabilitas (Return on Investment dan Return on Equity) dan rasio leverage (Debt to Equity Ratio) tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan. Krisis global mungkin mempengaruhi perekonomian di Indonesia tetapi mungkin hanya sedikit. Dari hasil analisis yang dilakukan maka saran yang dapat disampaikan yaitu (1) bagi perusahaan hendaknya tetap menjaga kinerja keuangan perusahaannya atau bahkan dapat terus meningkatkan kinerja keuangannya (2) bagi investor hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pertimbangan dalam menanamkan modalnya pada perusahaan yang bersangkutan terutama pada saat krisis global bergejolak (3) bagi penelitian selanjutnya hendaknya dilakukan penelitian yang lebih lanjut yang dapat diukur dengan analisis rasio-rasio yang lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Dec 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31179

Actions (login required)

View Item View Item