Nurullaili, Faradhila Nurullaili (2020) Pengembangan e-formative feedback materi fluida dinamis untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa sma / Faradhila Nurullaili. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian bertujuan mengembangkan E-formative feedback materi fluida dinamis untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa SMA. Penelitian merupakan Research and Development dengan model ADDIE (Analyze Design Development Implement and Evaluate). Subjek penelitian adalah siswa kelas XI IPA berjumlah 32 siswa dengan 5 siswa laki-laki dan 27 siswa perempuan. Penelitian juga melibatkan guru fisika di salah satu Madrasah Aliyah Kota Probolinggo dan dosen Perguruan Tinggi Negeri di Malang. Pengumpulan data dilakukan melalui angket dan wawancara. Penelitian telah menghasilkan produk E-formative feedback yang dapat digunakan siswa untuk belajar secara mandiri. Berdasarkan analisis didapatkan hasil uji validasi produk sebesar 90 5% dengan kriteria valid sementara validasi butir soal dan feedback yang dikembangkan sebesar 88 33% dengan kriteria valid. Respon siswa menunjukkan persentase rata-rata kepraktisan produk sebesar 92% dengan kriteria praktis. Uji efektivitas terbatas menunjukkan adanya peningkatan pemahaman konsep siswa pada materi fluida dinamis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 05 Jul 2020 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/311273 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |