Pengaruh persepsi atribut produk laptop Toshiba terhadap proses keputusan pembelian konsumen (studi kasus pada mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang) / Rina Nugraheny - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh persepsi atribut produk laptop Toshiba terhadap proses keputusan pembelian konsumen (studi kasus pada mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang) / Rina Nugraheny

Nugraheny, Rina (2011) Pengaruh persepsi atribut produk laptop Toshiba terhadap proses keputusan pembelian konsumen (studi kasus pada mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang) / Rina Nugraheny. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Atribut Produk Proses Keputusan Pembelian Pada saat sekarang ini ilmu pengetahuan dan teknologi semakin maju dan perkembangan teknologi semakin canggih dengan memunculkan produk-produk baru yang berteknologi modern untuk konsumen. Alat untuk mengumpulkan informasi yang mendukung kebutuhan konsumen dan banyak diminati masyarakat saat ini adalah laptop. Untuk bersaing didunia pemasaran produsen harus bisa menetapkan strategi-strategi pemasarn yang tepat untuk produknya agar dapat mempertahankan market share yang telah didapat agar tidak direbut oleh pesaing yang semakin banyak. Strategi tersebut bisa dengan cara mengembangkan atau memperbaiki atribut produk. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran keadaan persepsi atribut produk dan proses keputusan pembelian untuk mengetahui pengaruh atribut produk secara parsial dan simultan terhadap proses keputusan pembelian konsumen yaitu mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang yang membeli dan menggunakan Laptop Toshiba. Varibel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari varibel bebas yakni Atribut Produk (X) yang terdiri dari Merek (X1) Desain (X2) Harga (X3) Mutu(X4) dan Garansi (X5). Sedangkan Variabel terikatnya adalah variabel Proses Keputusan Pembelian(Y). Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan model penelitian survey sedangkan populasi yang digunakan adalah mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang yang membeli dan menggunakan Laptop Toshiba. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 139 responden yang dipilih secara accidental sampling. Dengan instrumen yang digunakan adalah angket atau kuesioner. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa (1) ada pengaruh positif yang signifikan antara variabel merek terhadap proses keputusan pembelian konsumen secara parsial B 0 249 thitung 4 107 dan Sig t 0 000 (2) ada pengaruh positif yang signifikan antara variabel Desain secara parsial terhadap keputusan pembelian konsumen nilai B 0 186 thitung 2 950 dan Sig t 0 004 (3) ada pengaruh positif yang antara variabel Harga terhadap proses keputusan pembelian konsumen secara parsial dengan nilai B 0 225 thitung 3 759 dan Sig t 0 000 (4) ada pengaruh positif yang antara variabel Mutu dengan proses keputusan pembelian konsumen dengan nilai B 0 384 thitung 6 170 dan Sig t 0 000 (5) ada pengaruh positif yang signifikan antara variabel Garansi terhadap proses keputusan pembelian konsumen secara parsial B 0 198 thitung 3 295 dan Sig t 0 001 dan (6) terdapat pengaruh positif yang signifikan antara variabel Merek Desain Harga Mutu dan Garansi terhadap proses keputusan pembelian konsumen secara simultan dengan nilai Fhitung 33 663 Ftabel 2 281 Sig. F 0 000 R 0 747 R square 0 559 dan Adjusted R Square 0 542. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas konsumen menjawab setuju terhadap keadaan atribut produk dan proses keputusan pembelian laptop toshiba dan terdapat pengaruh secara parsial dan simultan antara atribut produk terhadap proses keputusan pembelian laptop Toshiba dan mutu (X4) merupakan variabel atribut produk yang memiliki pengaruh dominan terhadap proses keputusan pembelian Laptop Toshiba pada Mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang. Dan Merek Desain Harga Mutu dan Garansi mempengaruhi keputusan mahasiswa jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang sebesar 54 2% sedangkan sisanya 45 8% dipengaruhi faktor-faktor lain diluar penelitian. Dari hasil penelitian tersebut dapat dikatakan bahwa variabel atribut produk sangat relatif digunakan sebagai salah satu faktor dapat meningkatkan proses keputusan pembelian laptop toshiba pada Mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang. Sehingga perlu adanya perbaikan dan perhatian khusus terhadap variabel-variabel tersebut terutama untuk variabel garansi karena garansi merupakan variabel atribut produk yang memiliki pengaruh paling lembah terhadap proses keputusn pembelian laptop toshiba pada Mahasiswa Jurusan Administrasi Niaga Politeknik Negeri Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31067

Actions (login required)

View Item View Item