Pengaruh tayangan iklan Yamaha Mio di televisi terhadap keputusan pembelian (studi pada dealer Yamaha Unggul Motor Malang) / Bagus Fajar Hartanto - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh tayangan iklan Yamaha Mio di televisi terhadap keputusan pembelian (studi pada dealer Yamaha Unggul Motor Malang) / Bagus Fajar Hartanto

Hartanto, Bagus Fajar (2011) Pengaruh tayangan iklan Yamaha Mio di televisi terhadap keputusan pembelian (studi pada dealer Yamaha Unggul Motor Malang) / Bagus Fajar Hartanto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Tayangan iklan televisi keputusan pembelian. Dalam era teknologi dan persaingan pasar yang semakin ketat limpahan informasi dan terbukanya peluang untuk mengakses informasi seperti sekarang ini membuat konsumen makin kritis dalam memilih produk. Agar dapat unggul dalam persaingan perusahaan harus peka terhadap perkembangan dan perubahan keinginan konsumen dan berusaha untuk memenuhinya. Selain itu perusahaan juga perlu menyampaikan informasi tentang produk-produk yang dihasilkannya. Oleh karena itu perusahaan harus memiliki kemampuan mengelola dan menyampaikan informasi yang efektif kepada konsumen salah satu cara yang dapat ditempuh adalah melalui kegiatan periklanan (Advertising). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) Kondisi iklan (struktur pesan format pesan isi pesan dan sumber pesan) di TV menurut persepsi pembeli Yamaha Mio di dealer Yamaha. (2) Keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di dealer Yamaha. (3) Pengaruh iklan (struktur pesan format pesan isi pesan dan sumber pesan) di TV secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di dealer Yamaha. (4) Pengaruh iklan (struktur pesan format pesan isi pesan dan sumber pesan) di TV secara simultan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di dealer Yamaha. Penelitian ini bersifat deskriptif korelasional populasi yang diambil adalah orang yang telah membeli Yamaha Mio dari Januari 2009 sampai Mei 2010 penentuan sampel dengan menggunakan rumus Slovin sehingga diperoleh sampel 86. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan accidental sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner tertutup dengan skala Likert 5 pilihan jawaban dan wawancara. Untuk menguji kelayakan instrumen dilakukan uji validitas dan reliabilitas dengan sampel uji coba berjumlah 30 responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif regresi linier berganda. Proses pengolahan data menggunakan software SPSS 17.0 for Windows. Hasil dalam penelitian ini adalah (1) Responden menyatakan cukup setuju bahwa isi pesan menjadi pertimbangan dalam mengambil keputusan pembelian dengan jumlah persentase responden 59 30% (2) Responden menyatakan cukup setuju bahwa struktur pesan menjadi pertimbangan dalam mengambil keputusan pembelian dengan jumlah persentase responden 50% (3) Responden menyatakan setuju bahwa format pesan menjadi pertimbangan dalam mengambil keputusan pembelian dengan jumlah persentase responden masing-masing 48 83% (4) Responden menyatakan setuju bahwa sumber pesan menjadi pertimbangan dalam mengambil keputusan pembelian dengan jumlah persentase responden masing-masing 61 62% (5) Terdapat pengaruh yang positif signifikan isi pesan ( ) terhadap keputusan pembelian (6) Terdapat pengaruh yang positif signifikan struktur pesan ( ) terhadap keputusan pembelian (7) Terdapat pengaruh yang positif signifikan format pesan ( ) terhadap keputusan pembelian dengan nilai Signifikansi 0 011 (8) Terdapat pengaruh yang positif signifikan sumber pesan ( ) terhadap keputusan pembelian (9) Terdapat pengaruh struktur pesan ( ) format pesan ( ) isi pesan ( ) dan sumber pesan ( ) secara simultan terhadap keputusan pembelian . (10) Sub variabel dari iklan televisi yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian isi pesan dengan nilai sumbangan efektif sebesar 3 64%. Selain itu diketahui pula Adjusted R Square sebasar 0 685 yang berarti bahwa struktur pesan format pesan isi pesan dan sumber pesan secara bersama-sama mempengaruhi keputusan pembelian sebesar 68 5%. Analisis dalam penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial struktur pesan ( ) format pesan ( ) isi pesan ( ) dan sumber pesan ( ) berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio. Secara simultan struktur pesan ( ) format pesan ( ) isi pesan ( ) dan sumber pesan ( ) juga berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan (1) bahwa sebagian besar responden menyatakan cukup setuju bahwa struktur pesan ( ) format pesan ( ) isi pesan ( ) sumber pesan ( ) menjadi pertimbangan dalam pengambilan keputusan pembelian. (2) Kondisi keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di Dealer Yamaha dapat diketahui bahwa sebagian besar responden menyatakan cukup setuju. (3) Terdapat pengaruh positif signifikan iklan TV ditinjau dari isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di dealer Yamaha. (4) Terdapat pengaruh positif signifikan iklan TV ditinjau dari isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan secara Simultan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di dealer Yamaha. Saran yang dikemukakan sehubungan dengan hasil penelitian ini adalah (1) Bagi produsen Yamaha lebih mengembangkan inovasi-inovasi atas kegiatan iklan yang dilakukan selama ini sehingga mampu secara maksimal untuk mengenalkan produk. (2) Produsen Yamaha berusaha mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian terhadap produk. (3) Selalu menjaga kualitas produk agar dapat selalu dipercaya konsumen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Apr 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/31016

Actions (login required)

View Item View Item