Pengembangan media pembelajaran ular tangga digital pada materi adaptasi makhluk hidup di kelas vi sd negeri pendem 01 kota batu. / Ibnu Fajar As\'siddiq - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran ular tangga digital pada materi adaptasi makhluk hidup di kelas vi sd negeri pendem 01 kota batu. / Ibnu Fajar As\'siddiq

As'siddiq, Ibnu Fajar As'siddiq (2023) Pengembangan media pembelajaran ular tangga digital pada materi adaptasi makhluk hidup di kelas vi sd negeri pendem 01 kota batu. / Ibnu Fajar As\'siddiq. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kurang variatifnya media pembelajaran di SD Negeri Pendem 01 Kota Batu mengakibatkan peserta didik merasakan kebosanan saat menjalankan pembelajaran. Media pembelajaran mempermudah penerimaan materi karena peserta didik lebih tertarik dengan penggunaan media pembelajaran. Peneliti ingin mengoptimalkan fungsi permainan agar dapat digunakan untuk media pembelajaran sebuah permainan memiliki fungsi untuk meningkatkan ketertarikan pada peserta didik. Penelitian ini memiliki tujuan pengembangan produk berupa media pembelajaran ular tangga digital pada kelas VI dan telah dinyatakan valid berdasarkan ahli media ahli materi pengguna dan menarik menurut peserta didik. Pada penelitian pengembangan ini menggunakan metode penelitian pengembangan Borg dan Gall yang dikembangkan Sugiyono. Terdapat 7 langkah yaitu 1) potensi dan masalah 2) pengumpulan data 3) desain produk 4) validasi desain 5) revisi desain 6) uji coba produk 7) revisi produk. dikategorikan bahwa media pembelajaran ldquo Sangat Layak rdquo dengan memperoleh hasil persentase 93 75% dari penilaian ahli media dan memperoleh hasil persentase 93 125% dari penilaian ahli materi. Pada angket kelayakan media pembelajaran menurut pengguna dikatakan ldquo Sangat Layak rdquo dan memperoleh hasil persentase sebesar 92 85%. Respon peserta didik pada media pembelajaran dikatakan positif yang diketahui dengan hasil kriteria ldquo sangat menarik rdquo diketahui dari persentase sebesar 94 5%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General) > LM Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 11 Dec 2023 04:29
Last Modified: 24 Sep 2024 09:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/307283

Actions (login required)

View Item View Item