Pengaruh minat dan kesiapan kerja terhadap pemilihan karir kompetensi keahlian desain pemodelan dan informasi bangunan di SMK Islam 1 Blitar - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh minat dan kesiapan kerja terhadap pemilihan karir kompetensi keahlian desain pemodelan dan informasi bangunan di SMK Islam 1 Blitar

Ilhami, Taskiyatur Rizkqi (2023) Pengaruh minat dan kesiapan kerja terhadap pemilihan karir kompetensi keahlian desain pemodelan dan informasi bangunan di SMK Islam 1 Blitar. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional merupakan salah satu jenis pendidikan menengah yang menyiapkan peserta didik untuk bekerja dalam bidang tertentu. SMK semestinya mampu menyiapkan lulusan yang dibutuhkan oleh DU/DI, melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, serta memiliki jiwa berwirausaha. Oleh karena itu, pilihan siswa untuk menentukan karir harus dilakukan dengan cermat. Minat menjadi salah satu faktor terpenting dalam menentukan suatu karir. Hal lain yang mendasari pemilihan karir yaitu kesiapan kerja. Lulusan SMK akan dinyatakan memiliki tingkat kesiapan kerja yang tinggi apabila telah berhasil menguasai persyaratan-persyaratan kerja. Berdasarkan data dari BKK hanya 43% dari lulusan tahun 2021 yang berkarir, 53% sisanya tidak bekerja. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui pengaruh antara minat dan kesiapan kerja terhadap pemilihan karir dari siswa lulusan dari SMK Islam 1 Blitar kompetensi keahlian Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan. Metode yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan pendekatan penelitian ex post facto dimana penelitian ini termasuk penelitian eksplanatif. Pengambilan sampel yaitu menggunakan teknik sampling jenuh yaitu terdiri dari 58 responden yang ialah siswa lulusan SMK Islam 1 Blitar kompetensi keahlian Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan tahun 2021. Pengambilan data dilakukan dengan menyebar angket secara online dengan Google form melalui personal chat WhatsApp. Pengolahan analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu (1) tidak terdapat pengaruh minat yang signifikan terhadap pemilihan karir siswa lulusan DPIB SMK Islam 1 Blitar Tahun 2021, (2) terdapat pengaruh kesiapan kerja yang signifikan terhadap pemilihan karir siswa lulusan DPIB SMK Islam 1 Blitar Tahun 2021, dan (3) terdapat pengaruh minat dan kesiapan kerja yang signifikan terhadap pemilihan karir siswa lulusan DPIB SMK Islam 1 Blitar Tahun 2021.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan
Depositing User: mr mahasiswa UM
Date Deposited: 06 Jul 2023 07:07
Last Modified: 06 Jul 2023 07:07
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/3063

Actions (login required)

View Item View Item