Pengaruh penambahan tembaga oksida dan graphene terhadap karakteristik membran nanokomposit selulosa bakteri / Jibril Maulana</p> - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh penambahan tembaga oksida dan graphene terhadap karakteristik membran nanokomposit selulosa bakteri / Jibril Maulana</p>

Maulana, Jibril (2022) Pengaruh penambahan tembaga oksida dan graphene terhadap karakteristik membran nanokomposit selulosa bakteri / Jibril Maulana</p>. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Selulosa bakteri (BC) merupakan jaringan polimer alami yang memiliki sifat mekanik yang tinggi dan telah digunakan sebagai matriks untuk penyusunan nanokomposit untuk berbagai aplikasi yang berbeda. Pemanfaatan limbah kulit nanas dapat digunakan sebagai sumber selulosa yang memungkinan digunakan dalam banyak aplikasi salah satunya membrane BC. Tembaga oksida (CuO) merupakan salah satu material yang memiliki karakterisik material antibakteri dan berfungsi sebagai penguat mekanis biokomposit. Penambahan unsur pada biokomposit juga dapat meningkatkan efektifitas dari sifat antibacterial BC/CuO salah satunya menggunakan Graphene. Graphene merupakan lembaran carbon tunggal murni dan telah digunakan untuk campuran bahan komposit dengan kemampuan yang beraneka ragam. Penelitian ini menghasilkan produk nanokomposit bermatriks selulosa bakteri dari limbah kulit nanas yang memiliki sifat anti bakteri. Tujuan penelitian adalah mengalisis permukaan kristal gugus fungsi dan kuat tarik nanokomposit BC/CuO/graphene. Rancangan riset berupa penelitian eksplorasi dan eksperimental. Setelah dilakukan pengujian pada hasil SEM ditunjukkan bahwa terdapat porositas pada permukaan nanokomposit dan setelah ditambahkan CuO-NP pada nanokomposit terjadi aglomerasi dan aglomerasi berkurang ketika ditambahkan graphene. Hasil XRD menunjukkan adanya penurunan jumlah kristal seiring penambahan graphene pada nanokomposit identifikasi yang ditunjukkan oleh alat FTIR menujukkan adanya ikatan antara BC-Cu-graphene pada nanokomposit BC/CuO/graphene. Berdasarkan nilai uji tarik yang didapat diketahui bahwa penambahan graphene cenderung menurunkan kekuatan mekanis nanokomposit. Pada uji kekasaran menunjukkan penambahan CuO meningkatkan kekasaran pada permukaan nanokomposit BC/CuO dan penambahan graphene pada nanokomposit cenderung menurunkan kekasaran permukaan pada nanokomposit BC/CuO. Hasil paling optimal ditunjukkan pada sampel membran nanokomposit selulosa bakteri dengan penambahan CuO 2% dan Graphene 0 3%. dimana pada keseluruhan pengujian menunjukkan adanya ikatan yang baik antara BC CuO dan graphene yang mampu mendukung satu sama lain.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: ?? MTME ??
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Feb 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/305246

Actions (login required)

View Item View Item