Pengaruh integrasi gamifikasi dalam problem based learning terhadap hasil belajar pebelajar dengan motivasi berprestasi berbeda / Lucia Yuniastutiningsih - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh integrasi gamifikasi dalam problem based learning terhadap hasil belajar pebelajar dengan motivasi berprestasi berbeda / Lucia Yuniastutiningsih

Yuniastutiningsih, Lucia Yuniastutiningsih (2023) Pengaruh integrasi gamifikasi dalam problem based learning terhadap hasil belajar pebelajar dengan motivasi berprestasi berbeda / Lucia Yuniastutiningsih. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Yuniastutiningsih Lucia. 2023. Pengaruh Integrasi Gamifikasi dalam Problem Based Learning terhadap Hasil Belajar Pebelajar dengan Motivasi Berprestasi Berbeda Tesis Program Studi S2 Teknologi Pembelajaran Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. Punaji Setyosari M.Pd. M.Ed. (2) Dr. Dedi Kuswandi M.Pd. Kata kunci Problem Based Learning Gamifikasi Hasil Belajar Motivasi Berprestasi. Kemampuan memecahkan masalah sangat diperlukan dan perlu terus diasah dan dikembangkan melalui proses pembelajaran yang dilakukan oleh guru. Kemampuan memecahkan masalah tidak hanya sekedar memahami apa yang harus diselesaikan oleh pebelajar tetapi diperoleh dari pemikiran kritis dan kemampuan pebelajar untuk mengaitkan ulang informasi menata ulang informasi yang diterima kemudian dikembangkan sehingga menghasilkan pemecahan masalah. Problem based learning diketahui sebagai salah satu model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan dalam pemecahan masalah. Tetapi dalam penerapannya problem based learning bukanlah model pembelajaran yang mudah untuk diimplementasikan sehingga banyak penelitian yang dilakukan untuk mengembangkan problem based learning. Pada penelitian ini problem based learning diintegrasikan dengan gamifikasi untuk memudahkan pebelajar dalam memperoleh pengetahuan mengenai pemecahan masalah dalam mata pelajaran IPS. Selain model pembelajaran yang digunakan guru motivasi berprestasi dapat mempengaruhi rasa ketertarikan pada mata pelajaran karena dengan motivasi berprestasi yang tinggi akan menolong pebelajar menguasai konsep dan penguasaan konsep yang baik akan meningkatkan hasil belajar dan memberikan kualitas belajar sehingga pebelajar mampu mengkonstruksi pengetahuannya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran problem based learning diintegrasikan dengan gamifikasi terhadap hasil belajar ditinjau dari motivasi berprestasi pebelajar terhadap mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Rancangan penelitian menggunakan desain eksperimen semu (quasi experiment) Nonequivalent Group Design. Pada kelas eksperimen diberikan perlakuan dengan menggunakan model problem based learning diintegrasikan dengan gamifikasi. Sedangkan pada kelas kontrol menggunakan model problem based learning setelah itu kedua kelompok diberikan post test. Hasil belajar memperlihatkan bahwa (1) Hasil belajar pebelajar yang melakukan pembelajaran dengan problem based learning diintegrasikan dengan gamifikasi lebih tinggi dibandingkan hasil belajar yang melakukan pembelajaran dengan model pembelajaran problem based learning (2) terdapat perbedaan hasil belajar antara pebelajar yang memiliki motivasi berprestasi belajar terhadap IPS yang tinggi dan rendah (3) terdapat interaksi antara problem based learning diintegrasikan dengan gamifikasi terhadap hasil belajar ditinjau dari motivasi berprestasi pebelajar terhadap mata pelajaran IPS.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S2 Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/305082

Actions (login required)

View Item View Item