Nafisah, Zuyyin Fathin (2021) Pengembangan media pembelajaran berbasis adobe flash pada mata pelajaran IPA terpadu materi sistem pencernaan manusia kelas VIII / Zuyyin Fathin Nafisah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Meluasnya penyebaran Covid-19 yang melanda Indonesia memberikan dampak perubahan bagi seluruh sektor tak terkecualikan sektor pendidikan di jenjang SMP. Hal ini menyebabkan proses pembelajaran dilakukan secara online atau daring sesuai dengan kebijakan pemerintah dengan tujuan tidak menurunkan kualitas sumber daya manusia (siswa) sekaligus memutus rantai penyebaran Covid-19. Guru dituntut mampu menciptakan suasana pembelajaran daring yang fleksibel dengan tujuan dapat membentuk kemandirian dan motivasi belajar siswa agar dapat memahami konsep IPA dengan mudah. Berdasarkan hasil wawancara oleh guru IPA di lapangan yang diperkuat dengan penelitian terdahulu menunjukkan bahwa terdapat keterbatasan dalam proses pembelajaran IPA terutama pada materi sistem perncernaan manusia. Untuk membantu optimalisasi proses pembelajaran daring yang didukung dengan perkembangan teknologi di abad 21 ini maka ditindak lanjuti dengan adanya alat bantu atau sumber yang dapat memvisualisasikan konsep abstrak menjadi konkret (jelas) berupa media pembelajaran berbasis Adobe Flash yang dapat diaplikasikan tanpa ada batas waktu. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Adobe Flash pada materi sistem pencernaan manusia yang tervalidasi dan layak untuk siswa SMP/MTs kelas VIII. Model penelitian yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini adalah Lee amp Owens (2004) dengan tiga tahapan saja yaitu penilaian/analisis (assessment/analysis) meliputi analisis kebutuhan (need analysis) dan analisis awal-akhir (front-end analysis) perancangan (design) dan pengembangan (development). Kelayakan produk yang dikembangkan diperoleh dari hasil uji validasi ahli materi dan media dan uji keterbacaan pada guru IPA dan 35 siswa kelas IX di MTs NU Sidoarjo. Instrumen penilaian yang digunakan untuk mengetahui tingkat kelayakan produk berasal dari angket yang dilengkapi dengan komentar dan saran. Hasil rerata validasi materi diperoleh persentase sebesar 94% dan 100% untuk kebenaran konsep serta hasil rerata validasi media diperoleh sebesar 98% sehingga dapat dinyatakan sangat layak dengan revisi. Hasil uji keterbacaan oleh guru IPA diperoleh sebesar 94% sedangkan rerata dari 35 siswa diperoleh sebesar 88% dengan kategori produk dinyatakan sangat layak. Berdasarkan hasil kelayakan produk akhir ini dinyatakan valid dan layak untuk diterapkan pada proses pembelajaran IPA materi sistem pencernaan manusia kelas VIII SMP/MTs.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 20 Dec 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/304972 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |