Pengembangan modul berbasis learning cycle 5e terintegrasi augmented reality pada materi sistem organisasi kehidupan untuk siswa SMP Kelas VII / Laeli Maghfiroh</p> - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul berbasis learning cycle 5e terintegrasi augmented reality pada materi sistem organisasi kehidupan untuk siswa SMP Kelas VII / Laeli Maghfiroh</p>

Maghfiroh, Laeli (2022) Pengembangan modul berbasis learning cycle 5e terintegrasi augmented reality pada materi sistem organisasi kehidupan untuk siswa SMP Kelas VII / Laeli Maghfiroh</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu permasalahan dalam pembelajaran IPA adalah kurangnya penguasaan konsep oleh siswa karena penggunaan media yang terbatas pada buku paket dan pembelajaran di kelas yang masih konvensional (metode ceramah). Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul berbasis Learning Cycle 5E terintegrasi augmented reality pada materi sistem organisasi kehidupan yang valid dan praktis. Modul ini dikembangkan sesuai dengan KD 3.5 Kurikulum 2013. Materi disajikan dengan model pembelajaran Learning Cycle 5E (engage explore explain elaborate dan evaluate) disertai augmented reality yang dapat dipindai secara mandiri oleh siswa. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan ADDIE oleh Lee amp Owens (2004) . Data penelitian yang diperoleh berupa data kualitatif dan kuantitatif yang diperoleh dari angket uji validitas (media dan materi) dan uji kepraktisan pengguna (guru dan siswa). Hasil persentase uji validitas media sebesar 97 67% (sangat valid) persentase uji validitas materi sebesar 100% (sangat valid) persentase uji kepraktisan guru sebesar 92 93% (sangat praktis) dan persentase uji kepraktisan siswa sebesar 96 9% (sangat praktis). Berdasarkan uji yang telah dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa modul berbasis Learning Cycle 5E terintegrasi augmented reality pada materi sistem organisasi kehidupan valid dan praktis digunakan sebagai salah satu media dalam aktivitas pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/304937

Actions (login required)

View Item View Item