Pengembangan bahan ajar berbasis tabloid our history.id pada materi pendidikan masa kolonial belanda di malang untuk kelas xi iis 1 sma negeri 1 kota malang / Isvi Rahmatul Mustafa - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar berbasis tabloid our history.id pada materi pendidikan masa kolonial belanda di malang untuk kelas xi iis 1 sma negeri 1 kota malang / Isvi Rahmatul Mustafa

Mustafa, Isvi Rahmatul Mustafa (2022) Pengembangan bahan ajar berbasis tabloid our history.id pada materi pendidikan masa kolonial belanda di malang untuk kelas xi iis 1 sma negeri 1 kota malang / Isvi Rahmatul Mustafa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini didasarkan oleh maraknya perubahan dalam pembelajaran sejarah melalui pengembangan inovasi pembelajaran. Berbagai masalah pembelajaran sejarah muncul merupakan potensi untuk melakukan inovasi dan kreativitas pada alternatif bahan ajar. Pembelajaran sejarah di SMA Negeri 1 Malang dinilai masih belum optimal dalam mengembangkan variasi bentuk dan materi bahan ajar. Melalui observasi dan wawancara peneliti terhadap fasilitas buku perpustakaan dan terhadap siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Kota Malang bahan ajar dinilai cenderung kurang menyesuaikan dengan perkembangan teknologi. Hal tersebut menjadi salah satu hambatan siswa dalam memiliki alternatif buku bahan ajar pembelajaran sejarah. Berdasarkan penjelasan tersebut perlu adanya alternatif sumber belajar salah satunya pada materi Pendidikan Pada Masa Penjajahan Eropa dengan menggunakan alternatif tabloid elektrik berformat PDF dan terdiri atas sumber-sumber gambar dan kumpulan tulisan yang berdasarkan acuan pada materi yang telah disusun oleh peneliti. Dari penjelasan tersebut peneliti mengembangkan Tabloid Our History.ID merupakan bahan ajar yang mengikuti standart layout Tabloid dan dihasilkan dari software Adobe InDesign yang khusus digunakan untuk memberikan kemudahan bagi peserta didik untuk mempelajari materi perkembangan pendidikan pada era kolonial khususnya perkembangan di Malang Jawa Timur. Bahan Ajar ini dikembangkan dengan model pengembangan ADDIE oleh Mulyatiningsih yaitu (1) Analisis (2) Desain (3) Pengembangan (4) Implementasi dan (4) Evaluasi. Pengembangan bahan ajar Tabloid Our History.ID meliputi materi kompetensi dasar 3.2 pada pelajaran Sejarah Indonesia. Bahan ajar ini memuat foto arsip dan deskripsi dalam bentuk layout tabloid berupa soft file PDF dapat diakses melalui alat eletronik apapun. Berdasarkan analisis data bahan ajar ini telah berhasil mengembangkan produk yang memenuhi kriteria valid dan layak. Secara keseluruhan produk mendapatkan presentase kevalidan sebesar 88%. Pada aspek kelayakan produk mendapatkan presentase sebesar 80% setelah diujicobakan. Berdasarkan hasil tersebut bahan ajar Tabloid Our History.ID dapat dikategorikan sebagai bahan ajar yang valid dan layak. Hasil validasi tersebut bahan ajar berbasis tabloid Our.History.ID pada materi perkembangan pendidikan masa Kolonial Belanda dinilai bermanfaat sebagai alternatif dalam pembelajaran sejarah bagi peserta didik serta guru/pendidik. Adaya bahan ajar ini peserta didik diharapkan lebih tertarik terhadap pembelajaran sejarah dan peka dalam membaca literasi-literasi sejarah lokal. Hal tersebut didukung dengan kelebihan yang dimiliki bahan ajar berbasis tabloid Our History.ID Perkembangan Pendidikan masa Kolonial Belanda di Malang. Dari segi material bahan ajar mengikuti perkembangan desain dan layout Tabloid sehingga dinilai minimalis dan modern tidak membebani ruang penyimpanan sehingga dapat diakses dan dibaca seccara online/offline di perangkan Handphone maupun Komputer (Windows/Mac/Linux) serta bahan ajar dapat diakses secara mandiri tidak melalui perantara. Segi isi materi tabloid Our History.ID Perkembangan Pendidikan masa Kolonial Belanda di Malang memiliki sumber gambar/foto diakses melalui sumber terpecaya melalui web resmi serta penulisan materi sejarah ruang dan waktu yang fokus yakni perkembangan pendidikan Kolonial Belanda di Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/304352

Actions (login required)

View Item View Item