Pengembangan modul mata pelajaran dasar-dasar broadcasting dan perfilman bermuatan project based learning pada peserta didik kelas x smkn 2 mabadiul ihsan tegalsari banyuwangi / Tiendci Fanny Khayrunisya - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul mata pelajaran dasar-dasar broadcasting dan perfilman bermuatan project based learning pada peserta didik kelas x smkn 2 mabadiul ihsan tegalsari banyuwangi / Tiendci Fanny Khayrunisya

Khayrunisya, Tiendci Fanny Khayrunisya (2023) Pengembangan modul mata pelajaran dasar-dasar broadcasting dan perfilman bermuatan project based learning pada peserta didik kelas x smkn 2 mabadiul ihsan tegalsari banyuwangi / Tiendci Fanny Khayrunisya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tiendci. 2022. Pengembangan Modul Mata Dasar Dasar Broadcasting dan Perfilman Bermuatan Project Based Learning Pada Peserta didik Kelas X SMKN 2 Mabadiul Ihsan Tegalsari Banyuwangi. Proposal Skripsi Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Ir. Syaad Patmanthara M.Pd. Pembimbing (II) Dila Umnia Soraya S.Pd M.Pd. Kata Kunci Modul Pembelajaran Project-Based Learning Dasar-dasar Broadcasting dan Perfilman Modul merupakan bahan ajar yang disusun secara sistematis dan menarik yang mencakup isi materi metode dan evaluasi yang dapat digunakan secara mandiri untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Di SMKN 2 Mabadiul Ihsan Tegalsari Banyuwangi membutuhkan adanya pengembangan modul untuk menunjang kegiatan belajar peserta didik secara mandiri baik dirumah maupun di sekolah agar materi belajar dapat tersampaikan secara tuntas. Penelitian ini adalah tentang penelitian dan pengembangan yang bertujuan untuk merancang mengembangkan menguji modul mata pelajaran dasar desain grafis bermuatan project-based learning untuk peserta didik kelas X di SMK Negeri 2 Mabadiul Ihsan Tegalsari Banyuwangi dengan menggunakan metode 4D (four D). urutan dalam pengembangan ini diawali dengan tahap pendefinisian (define) Perancangan (design) Pengembangan (develop) dan Penyebaran (disseminate). Tahap berikutnya hasil produk akan di uji coba kepada peserta didik kelas X jurusan Broadcasting dan Perfilman di SMKN 2 Mabadiul Ihsan Tegalsari. Hasil penelitian yang telah dilakukan kepada ahli dan uji coba kepada peserta didik yakni validasi kelayakan dari ahli media diperoleh skor persentase rata-rata sebesar 95% validasi kelayakan dari ahli materi diperoleh skor persentase rata-rata sebesar 96 66%. Uji coba kelompok kecil oleh 15 orang peserta didik diperoleh skor persentase rata-rata sebesar 95 75% dan uji coba skala besar dilakukan oleh 21 peserta didik diperoleh skor persentase sebesar 92 67%. Secara keseluruhan bahan ajar modul ini dinyatakan Sangat Baik/Sangat Pantas untuk dimanfaatkan siswa dalam proses kegiatan belajar dan pembelajaran kelas X semester genap di SMKN 2 Mabadiul Ihsan Tegalsari Banyuwangi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Sep 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/301796

Actions (login required)

View Item View Item