Pengembangan media pembelajaran berbasis mobile untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran teknik pengolahan audio dan video kelas xii multimedia di smk / M. Nuran Fadilah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran berbasis mobile untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran teknik pengolahan audio dan video kelas xii multimedia di smk / M. Nuran Fadilah

Fadilah, M. Nuran Fadilah (2023) Pengembangan media pembelajaran berbasis mobile untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran teknik pengolahan audio dan video kelas xii multimedia di smk / M. Nuran Fadilah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Maju pesatnya teknologi dan perkembangan informasi saat ini telah mengakibatkan beberapa aktivitas manusia digantikan oleh teknologi. Kemajuan teknologi dan informasi saat ini juga memiliki dampak signifikan pada sektor pendidikan. Dari hasil pengamatan dan observasi awal di SMKN 1 Pasuruan SMK PGRI 8 Malang dan SMKN 3 Kota Bima ditemukan permasalahan yaitu kesulitan dalam pemahaman materi pada mata pelajaran Teknik Pengolahan Audio dan Video dikarenakan media yang dinilai masih kurang. Bahan ajar yang digunakan oleh sekolah dalam hal penyajian materinya masih belum cukup efektif dan efisien. Pengembangan media pembelajaran yang berfokus pada teknologi mobile merupakan langkah solutif untuk mengatasi tantangan yang ada. Maka diperlukan perkembangan media pembelajaran yang berfokus pada teknologi mobile untuk mendukung pengalaman belajar siswa dan memotivasi semangat belajar mereka. Tujuan dari kegiatan penelitian dilaksanakan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis mobile mendeskripsikan media pembelajaran menganalisis tingkat kelayakan media pembelajaran serta mendeskripsikan tingkat motivasi belajar siswa. Media pembelajaran yang telah dirancang disimpan dalam bentuk format .apk memungkinkan akses melalui perangkat smartphone. Model pengembangan media pembelajaran yang digunakan mengadaptasi model pengembangan Plomp yang terdiri dari tahapan berikut ini (1) Fase investigasi awal atau penelitian pendahuluan (preliminary research) dengan melakukan pengamatan dan observasi awal terhadap karakteristik siswa materi pendukung pembelajaran dan media (2) Fase pengembangan atau prototipe (development or prototyping phase) dengan membangun desain media pembelajaran flowchart mockup media pembelajaran mengembangkan produk media pembelajaran serta memvalidasikan produk media pembelajaran pada ahli media dah ahli materi dan Fase pengujian (assessment phase) yang bertujuan untuk mengujikan media pembelajaran kepada subjek uji pengguna atau uji lapangan. Implementasi akan dilaksanakan pada siswa kelas XII Multimedia SMKN 3 Kota Bima. Pada fase investigasi awal atau penelitian pendahuluan menganalisa tentang pembelajaran teknik pengolahan audio dan video dan didapatkan sebuah permasalahan. Kemudian pada fase pengembangan atau prototipe terdapat hasil validasi dari ahli media sebesar 91.31% dan hasil dari ahli materi sebesar 93.3%. Terakhir pada fase pengujian pada uji lapangan pada 26 siswa mendapatkan hasil sebesar 86.71% dan pengukuran motivasi belajar mendapatkan hasil sebesar 82.85%. Berdasarkan hasil penelitian implementasi media pembelajaran berfokus pada teknologi mobile memiliki pengaruh positif yang cukup signifikan dengan memberikan aplikasi mobile kepada siswa dalam pelajaran Teknik Pengolahan Audio dan Video. Pembelajaran pada aplikasi TPAV ini memudahkan siswa memahami materi dan keterkaitan dengan yang terjadi dengan kehidupan mereka. Penerapan produk media yang telah dibuat sangat layak untuk diterapkan dalam aktivitas pembelajaran dan juga terbukti efisien serta berhasil dalam meningkatkan motivasi belajar siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/301775

Actions (login required)

View Item View Item