Kompetensi manajerial mandor rangka atap terhadap manajemen mutu pada proyek pembangunan smpn 29 kota malang / Lenang Sunu Kristo - Repositori Universitas Negeri Malang

Kompetensi manajerial mandor rangka atap terhadap manajemen mutu pada proyek pembangunan smpn 29 kota malang / Lenang Sunu Kristo

Kristo, Lenang Sunu Kristo (2023) Kompetensi manajerial mandor rangka atap terhadap manajemen mutu pada proyek pembangunan smpn 29 kota malang / Lenang Sunu Kristo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Setiap proyek konstruksi tak lepas dari peran mandor mandor adalah seseorang yang berperan mengatur mengawasi serta memberi upah pekerja/tukang. Mandor adalah seseorang yang memegang peranan penting terhadap hasil suatu pekerjaan konstruksi di lapangan. Untuk proyek dengan nilai konstruksi yang besar tentunya tidak sembarang dalam memilih mandor untuk menyelesaikan proyek yang akan dikerjakan mandor yang digunakan tentunya memiliki kualifikasi dan ketentuan yang telah memenuhi syarat-syarat kontraktor pelaksana SMPN 29 Kota Malang. Pengamatan penelitian menggunakan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia terbitan 2009 untuk mengukur kinerja mandor di lapangan. Peneliti menggunakan mandor rangka atap karena adanya berbagai insiden robohnya atap pada bangunan yang baru dibangun serta penelitian mengenai mandor rangka atap yang jarang diangkat oleh para peneliti tentunya dalam lingkup konstruksi. Manajemen mutu merupakan bentuk pengorganisasian terhadap hasil yang akan dicapai. Mutu sendiri ditetapkan oleh pemilik proyek. Mutu adalah arah proyek konstruksi berjalan. Manajemen mutu dalam proyek konstruksi memiliki tiga batasan yaitu kesesuaian mutu efisiensi biaya serta ketepatan waktu Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dikarenakan adanya interaksi kuat antara peneliti dengan sumber data. Penelitian ini menggunakan wawancara sebagai teknik pengumpulan data guna mendapatkan hasil yang akan dicari. Perpanjangan pengamatan dilakukan agar data yang didapat semakin valid dan menjadi keabsahan data. Mandor sebagai data primer diajukan pertanyaan yang telah dibuat instrumen wawancara sebelumnya data primer diperkuat data sekunder yang diambil dari wawancara pekerja/tukang dan pelaksana proyek. Hasil penelitian ini didapat kinerja mandor rangka atap pada proyek SMPN 29 Kota Malang telah memenuhi Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia yang diterbitkan tahun 2009 oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Mandor juga telah memenuhi manajemen mutu yang telah ditetapkan kontraktor yaitu meliputi kesesuaian mutu efisiensi biaya dan ketepatan waktu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Pendidikan Teknik Bangunan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 13 Sep 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/301411

Actions (login required)

View Item View Item