Analisis peran pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui bumdes pada peningkatan kesejahteraan anggota yang memiliki usaha (studi pada bumdes “maju makmur” Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar) / Delia Lupita Adi - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis peran pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui bumdes pada peningkatan kesejahteraan anggota yang memiliki usaha (studi pada bumdes “maju makmur” Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar) / Delia Lupita Adi

Adi, Delia Lupita (2023) Analisis peran pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui bumdes pada peningkatan kesejahteraan anggota yang memiliki usaha (studi pada bumdes “maju makmur” Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar) / Delia Lupita Adi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Desa Minggirsari merupakan desa mandiri di Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar. Disebut desa mandiri karena Desa Minggirsari memiliki kepastian dalam pengelolaan dana desa. Desa Minggirsari mendirikan Badan Usaha Milik Desa yaitu BUMDes Maju Makmur sebagai wadah perekonomian masyarakat dengan menyelenggarakan Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengidentifikasi pelaksanaan Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui BUMDes ldquo Maju Makmur rdquo di Desa Minggirsari dan 2) Untuk mengetahui peran Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui BUMDes ldquo Maju Makmur rdquo dalam meningkatkan kesejahteraan anggota yang memiliki usaha di Desa Minggirsari. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik observasi wawancara mendalam dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui BUMDes Maju Makmur meliputi bantuan permodalan bantuan pembangunan infrastruktur dan bantuan pendampingan usaha. Program tersebut berperan penting dalam kegiatan usaha anggota dengan meningkatkan produktivitas usaha dan meningkatkan pendapatan. Dalam hal ini menunjukkan bahwa Program Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat berdampak pada peningkatan kesejahteraan karena meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 31 Jul 2023 04:29
Last Modified: 25 Sep 2024 07:23
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/300626

Actions (login required)

View Item View Item