Pengaruh penguasaan soft skill dan locus of control terhadap kinerja guru smk akuntansi di kabupaten lumajang / Helen Reformasining Hadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh penguasaan soft skill dan locus of control terhadap kinerja guru smk akuntansi di kabupaten lumajang / Helen Reformasining Hadi

Hadi, Helen Reformasining Hadi (2023) Pengaruh penguasaan soft skill dan locus of control terhadap kinerja guru smk akuntansi di kabupaten lumajang / Helen Reformasining Hadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Mutu kinerja guru mencerminkan pada hasil pembelajaran sebab guru pihak yang secara langsung berfungsi dalam proses pendidikan di sekolah. Guru kejuruan dalam meningkatkan kualitas pendidikan kejuruan yaitu dengan cara memanfaatkan peluang untuk mengembangkan diri mengembangkan kemampuan dan keterampilan dalam meningkatkan kinerja di sekolah. Penelitian ini menguji variabel yang mempengaruhi kinerja guru khususnya pada sekolah kejuruan. Penelitian ini merujuk pada teori perilaku organisasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru SMK Akuntansi di Kabupaten Lumajang. Sampel penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling dengan metode sampling jenuh dengan jumlah sampel sama dengan jumlah populasi. Penelitian ini merupakan studi kuantitatif dengan uji statistik regresi linear berganda (Uji t). Hasil analisis membuktikan 1) Penguasaan soft skill berpengaruh terhadap kinerja guru SMK Akuntansi di Kabupaten Lumajang 2) Locus of control berpengaruh terhadap kinerja guru SMK Akuntansi di Kabupaten Lumajang. Bedasarkan penelitian ini di harapkan merefleksikan diri untuk meningkatkan kepercayaan diri pada masing-masing pribadi seorang guru. Selain itu seorang guru diharapkan dapat mengasah dan meningkatkan soft skill melalui berbagai program-program pelatihan dan pengembangan diri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/300248

Actions (login required)

View Item View Item