Pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan articulate storyline 3 pada materi hidrokarbon berkonteks socio scientific issue (ssi) untuk meningkatkan hasil belajar siswa / Wilda Aulia Rohmah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan articulate storyline 3 pada materi hidrokarbon berkonteks socio scientific issue (ssi) untuk meningkatkan hasil belajar siswa / Wilda Aulia Rohmah

Rohmah, Wilda Aulia Rohmah (2023) Pengembangan media pembelajaran interaktif menggunakan articulate storyline 3 pada materi hidrokarbon berkonteks socio scientific issue (ssi) untuk meningkatkan hasil belajar siswa / Wilda Aulia Rohmah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hidrokarbon merupakan materi kimia yang memiliki tingkat keabstrakan tinggi karena berkaitan dengan wujud sifat dan reaksi-reaksi yang tak kasat mata. Media pembelajaran dapat digunakan untuk merepresentasikan keabstrakan pada materi hidrokarbon sehingga siswa mudah memahami konsep kimia dan dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Articulate storyline 3 dapat dimanfaatkan untuk membuat konten media pembelajaran interaktif. Selain media pembelajaran hasil belajar juga dapat dipengaruhi oleh keterampilan berpikir kritis siswa. Keterampilan berpikir kritis dapat ditingkatkan dengan pembelajaran berkonteks Socio Scientific Issue (SSI). Tujuan penelitian ini adalah untuk 1) menghasilkan media pembelajaran interaktif berkonteks SSI pada materi hidrokarbon menggunakan articulate storyline 3 (2) mengetahui kelayakan media hasil pengembangan dan (3) mengetahui dampak media hasil pengembangan terhadap hasil belajar siswa. Produk yang dihasilkan berupa media pembelajaran interaktif berkonteks SSI pada materi hidrokarbon yang dikemas dalam format HTML5 dan APK serta dapat diakses dengan komputer/PC dan android. Hasil validasi materi validasi media dan uji keterbacaan siswa menunjukkan persentase nilai sebesar 89 38% 88 33% dan 89 47% sehingga media dinyatakan sangat layak. Hasil uji coba lapangan menunjukkan adanya peningkatan rata-rata nilai pre-test dan post-test siswa setelah belajar menggunakan media hasil pengembangan yaitu dari 52 67 menjadi 80 67 sehingga media hasil pengembangan dinyatakan dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 Jul 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/298869

Actions (login required)

View Item View Item