Analisis hasil belajar siswa fisika kelas X MIPA SMAN 1 Slahung dalam menyelesaikan soal pada materi gerak harmonis sederhana melalui model pembelajaran inkuiri berbantuan simulasi phet / Sella Karlinda Puspa - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis hasil belajar siswa fisika kelas X MIPA SMAN 1 Slahung dalam menyelesaikan soal pada materi gerak harmonis sederhana melalui model pembelajaran inkuiri berbantuan simulasi phet / Sella Karlinda Puspa

Puspa, Sella Karlinda (2023) Analisis hasil belajar siswa fisika kelas X MIPA SMAN 1 Slahung dalam menyelesaikan soal pada materi gerak harmonis sederhana melalui model pembelajaran inkuiri berbantuan simulasi phet / Sella Karlinda Puspa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membandingkan hasil belajar antara kelompok siswa yang menggunakan model inkuiri berbantuan simulasi PhET dengan kelompok siswa yang menggunakan model konvensional dan menganalisis kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal pada kelas kontrol (model konvensional) dan kelas eksperimen (model inkuiri berbantuan simulasi PhET). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran berbasis inkuiri melalui simulasi PhET efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi gerak harmonis sederhana. Hal ini dibuktikan dengan rata-rata posttest 70 6 di kelas kontrol dan 83 6 di kelas eksperimen. Hasil analisis dengan menggunakan Independent Sample t-Test sebesar p 0.001 0.05 maka hasil signifikan artinya kedua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol ada perbedaan. Selain itu hasil dari analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal ini terlihat bahwa persentase kesalahan pada saat sebelum diberikannya perlakuan lebih besar dibandingan dengan setelah diberikan perlakuan. Setelah diberikannya perlakuan pada kelas eksperimen jenis kesalahan yang paling banyak dilakukan siswa adalah kesalahan konsep dengan presentase 20% kesalahan yang kedua adalah kesalahan strategi sebesar 16% diikuti kesalahan hitung dengan presentase 12% dan kesalahan menggunakan data dengan presentase 8%. Kesalahan tersebut dapat terjadi karena siswa kurang teliti dalam penggunaan simbol siswa kurang mampu menerjemahkan soal ke dalam besaran fisis siswa kurang teliti dalam mengalikan angka-angka dan siswa terburu-buru dalam menyelesaikan soal. Kata Kunci Hasil Belajar Metode Pembelajran Inkuiry Simulasi PhET Metode Konvensional

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Aug 2023 04:29
Last Modified: 19 Dec 2023 01:45
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/298517

Actions (login required)

View Item View Item