Pengembangan e-modul interaktif berbasis website materi ipas fungsi bagian tubuh tumbuhan siswa kelas iv sekolah dasar / Iknadiya Ghinaamira Afifah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan e-modul interaktif berbasis website materi ipas fungsi bagian tubuh tumbuhan siswa kelas iv sekolah dasar / Iknadiya Ghinaamira Afifah

Afifah, Iknadiya Ghinaamira Afifah (2023) Pengembangan e-modul interaktif berbasis website materi ipas fungsi bagian tubuh tumbuhan siswa kelas iv sekolah dasar / Iknadiya Ghinaamira Afifah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Bahan ajar merupakan komponen penting pada kegiatan pembelajaran sehingga lebih optimal dalam penyampaikan materi. Namun terbatasnya bahan ajar dapat menciptakan pembelajaran terasa bosan dan kurang menarik. Keterbatasan bahan ajar pada muatan IPAS materi fungsi bagian tubuh tumbuhan terjadi pada kelas IV SD Al-Kautsar Kota Pasuruan. Tujuan penelitian yaitu menciptakan e-modul interaktif berbasis website materi IPAS fungsi bagian tubuh tumbuhan untuk siswa kelas IV SD valid menurut ahli materi ahli bahan ajar dan pengguna (guru) serta menarik bagi siswa. Metode penelitian pengembangan yang digunakan yakni ADDIE (Analyze Development Design Implementation Evaluation). Instrumen pengumpulan data berupa instrumen wawancara validasi ahli serta angket respon siswa. Analisis data yang digunakan pada penelitian menggunakan teknik analisis kuantitatif dan kualitatif. Teknik analisis data kuantitatif digunakan untuk menganalisis data angka yang dihasilkan dari hasil validasi ahli dan angket respon siswa. Teknik analisis data kualitatif digunakan untuk menganalisis hasil data berupa wawancara saran serta masukan ahli serta siswa. Data hasil uji validitas diperoleh sebesar 97 5% hasil validasi dua ahli materi ahli bahan ajar sebesar 100% pengguna (guru) sebesar 92%. Selanjutnya data hasil uji coba kelompok kecil sebesar 96% (sangat menarik) dan uji coba kelompok besar sebesar 93% (sangat menarik). Kesimpulan berdasarkan hasil validasi dan uji coba bahwa e-modul interaktif berbasis website materi IPAS fungsi bagian tubuh tumbuhan dinyatakan valid menurut ahli materi ahli bahan ajar dan pengguna (guru) serta menarik bagi siswa kelas IV SD.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Sep 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/295009

Actions (login required)

View Item View Item