Pengembangan modul kearsipan berbasis guided inquiry untuk meningkatkan hasil belajar siswa (studi pada kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung) / Iffa Rosyadah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul kearsipan berbasis guided inquiry untuk meningkatkan hasil belajar siswa (studi pada kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung) / Iffa Rosyadah

Rosyadah, Iffa (2019) Pengembangan modul kearsipan berbasis guided inquiry untuk meningkatkan hasil belajar siswa (studi pada kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung) / Iffa Rosyadah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Rosyadah Iffa. 2019. Pengembangan Modul Kearsipan Berbasis Guided Inquiry Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa (Studi Pada Kelas X Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran di SMKN 1 Boyolang Tulungagung). Skripsi Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. I Nyoman Suputra M.Si. Kata Kunci Modul Kearsipan Guided Inquiry Hasil Belajar Modul Kearsipan dalam penelitian dan pengembangan ini disusun secara sistematis dengan menggunakan metode Guided Inquiry. Pembelajaran dengan menggunakan metode tersebut dapat menuntut peserta didik untuk lebih aktif. Metode Guided Inquiry memiliki beberapa tahapan antara lain adalah orientasi rumusan masalah merumuskan hipotesis pengumpulan data menguji hipotesis dan membuat kesimpulan. Tujuan dari penelitian dan pengembangan ini adalah (1) Menghasilkan bahan ajar berupa modul kearsipan berbasis Guided inquiry pada kompetensi dasar memahami penyimpanan arsip sistem abjad kronologis geografis nomor dan subjek kelas X OTKP di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung (2) Mengetahui perbedaan hasil belajar peserta didik yang menggunakan modul dan yang tidak menggunakan modul pada mata pelajaran kearsipan dengan kompetensi dasar memahami penyimpanan arsip sistem abjad kronologis geografis nomor dan subjek kelas X OTKP di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan metode Borg Gall yang memiliki beberapa tahapan antara lain analisis masalah pengumpulan data desain produk validasi materi dan validasi modul revisi produk uji coba produk kelompok kecil revisi produk dan penyempurnaan produk uji coba produk kelompok besar. Data yang diperoleh dari penelitian dan pengembangan tersebut adalah data kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis data kuantitatif adalah sebagai berikut (1) validasi ahli materi diperoleh hasil 91% maka dapat dinyatakan bahwa modul yang telah disusun sangat valid (2) validasi ahli modul diperoleh hasil 92% maka dapat dinyatakan bahwa modul yang telah disusun sangat valid (3) peserta didik pada uji coba kelompok kecil diperoleh hasil 89% maka dapat dinyatakan bahwa modul yang telah disusun sangat layak untuk digunakan. Sedangkan data kualitatif diperoleh hasil kritik dan saran dari ahli materi ahli modul dan peserta didik pada uji coba kelompok kecil. Dari hasil belajar bisa disimpulkan bahwa kelas eksperimen yang menggunakan modul nilai rata-rata nya lebih tinggi yaitu pada hasil belajar didapatkan nilai rata-rata posttest dan psikomotorik 85% dan 87% sedangkan untuk kelas kontrol yang tidak menggunkan modul didapatkan nilai rata-rata posttest dan psikomotorik 76% dan 83%. Sehingga dari uji coba pada kelompok besar dapat dibuktikan bahwa modul Kearsipan berbasis Guided Inquiry tersebut dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada kelas X OTKP di SMKN 1 Boyolangu Tulungagung. Saran untuk pengembangan produk lebih lanjut adalah (1) ditambahkan lagi untuk kompetensi dasar sehingga materi menjadi lebih runtut yang disajikan ii untuk peserta didik sebagai sumber belajar (2) ditambahkan lagi untuk referensi yang diambil dari buku-buku lain agar dapat membuat wawasan peserta didik menjadi lebih luas (3) modul dicetak sesuai dengan jumlah peserta didik agar dapat memperlancar serta mempermudah dalam proses kegiatan pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/29439

Actions (login required)

View Item View Item