Pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program “sekolah pencetak wirausaha” (spw) (studi kasus smkn 1 boyolangu kabupaten tulungagung) / Nabila Shofana - Repositori Universitas Negeri Malang

Pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program “sekolah pencetak wirausaha” (spw) (studi kasus smkn 1 boyolangu kabupaten tulungagung) / Nabila Shofana

Shofana, Nabila Shofana (2023) Pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program “sekolah pencetak wirausaha” (spw) (studi kasus smkn 1 boyolangu kabupaten tulungagung) / Nabila Shofana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program sekolah pencetak wirausaha merupakan sebuah proses dalam membentuk karakter jiwa wirausaha peserta didik agar dapat menekan jumlah angka pengangguran yang ada di Indonesia terutama pada tingkat lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) serta adanya perkembangan zaman dimana segala sesuatu berbasis online saat ini kegiatan wirausaha dapat dilaksanakan melalui online sehingga memberikan akses kemudahan dalam pelaksanaan kewirausahaan. Selain itu program sekolah pencetak wirausaha merupakan suatu model pembelajaran yang memberikan dorongan kepada peserta didik untuk memiliki keterampilan melalui praktik wirausaha berbasis online. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan (1) jenis-jenis bidang usaha yang ada pada program sekolah pencetak wirausaha di SMKN 1 Boyolangu (2) pelaksanaan program sekolah pencetak wirausaha dalam membentuk karakter jiwa wirausaha peserta didik di SMKN 1 Boyolangu (3) strategi pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada peserta didik di SMKN 1 Boyolangu dan (4) dampak pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program sekolah pencetak wirausaha terhadap jiwa wirausaha peserta didik di SMKN 1 Boyolangu. Penelitian ini disusun dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis metode penelitian yaitu studi kasus. Lokasi penelitian berada di SMK Negeri 1 Boyolangu Kabupaten Tulungagung. Informan penelitian yaitu waka kurikulum ketua program sekolah pencetak wirausaha guru mata pelajaran projek kreatif dan kewirausahaan dan peserta didik. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara observasi dan studi dokumenter. Analisis data dilakukan dengan pengumpulan data kondensasi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kemudian data yang telah diperoleh dilakukan keabsahan data dengan uji kredibilitas dan transferabilitas yaitu dengan cara perpanjangan pengamatan pengecekan anggota (Member check) ketekunan dalam penelitian dan triangulasi serta penulisan laporan dilakukan secara rinci jelas dan mendalam. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan antara lain (1) program sekolah pencetak wirausaha sebagai wujud dalam mencetak peserta didik yang mampu untuk berwirausaha dengan mengembangan fasilitas jenis bidang usaha yang dihasilkan berupa produk dan barang yang dihasilkan oleh peserta didik (2) pelaksanaan program sekolah pencetak wirausaha dalam membentuk karakter jiwa wirausaha peserta didik diintegrasikan ke dalam pembelajaran mata pelajaran Projek Kreatif dan Kewirausahaan (PKK) dengan membekali berupa materi keterampilan praktik wirausaha dan adanya target omzet (3) strategi pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada peserta didik dilakukan dengan memberikan pelatihan wirausaha online lomba kewirausahaan Young Entrepreneur Contest (YEC) dan kelengkapan fasilitas yang memadai. Selain itu guru juga melakukan strategi dengan memberikan reward berupa nilai dan pemberian motivasi berwirausaha (4) dampak pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program sekolah pencetak wirausaha terhadap jiwa wirausaha peserta didik memiliki 8 karakter dari 15 karakter wirausaha yang berada pada teori bab kajian pustaka yaitu peserta didik sudah menunjukan sikap karakter jiwa wirausaha seperti semangat inovatif kreatif berani bertindak tanggung jawab mandiri komitmen percaya diri. Selain itu peserta didik juga mampu dalam mengelola omzet. Peserta didik dapat memasarkan produk dan jasa melalui shopee instagram dan whatsapp. Berdasarkan hasil penelitian maka peneliti memberikan saran kepada (1) Kepala SMK Negeri 1 Boyolangu untuk dapat digunakan sebagai acuan ketika hendak menambah program kegiatan mengenai kewirausahaan yang dapat bermanfaat dalam mengembangkan karakter jiwa wirausaha peserta didik (2) Ketua program sekolah pencetak wirausaha SMK Negeri 1 Boyolangu untuk dapat digunakan sebagai bahan referensi dalam memberikan sebuah pengetahuan dan dapat digunakan untuk menambah kegiatan-kegiatan dalam melakukan pengembangan karakter jiwa wirausaha peserta didik melalui program SPW (3) Guru mata pelajaran PKK SMK Negeri 1 Boyolangu untuk dapat dijadikan sebuah referensi dalam mencari informasi terkait dengan pembekalan karakter jiwa wirausaha melalui praktik wirausaha berbasis online pada program sekolah pencetak wirausaha yang berkaitan dengan karakter wirausaha yang harus dimiliki oleh peserta didik (4) Peserta didik untuk lebih memahami dan mendalami dalam melaksanakan pembelajaran serta aktif dalam pembekalan keterampilan yang diberikan dalam program SPW untuk dapat membantu dalam memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam berwirausaha (5) Mahasiswa Departemen Administrasi Pendidikan untuk dapat digunakan sebagai bahan referensi untuk mencari informasi bagi mahasiswa yang sedang menyusun skripsi dan menempuh mata kuliah (6) Peneliti lain untuk dapat memanfaatkan hasil penelitian ini sebagai acuan dalam melakukan penelitian sebagai pengambilan dan pengumpulan data dalam menyusun sebuah makalah artikel atau karya tulis lainnya. Serta dapat digunakan sebagai acuan dalam melakukan penelitian terkait dengan pembahasan yang sama secara lebih mendalam terkait dengan adanya pengembangan aplikasi digital untuk membantu dalam mengembangkan kewirausahaan yang ada di sekolah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/293851

Actions (login required)

View Item View Item