Laksmi, Zyella Chandra Laksmi (2023) Pengembangan video animasi infografis materi tata surya untuk meningkatkan daya ingat siswa / Zyella Chandra Laksmi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Abstrak Pembelajaran ialah sebuah aktivitas yang dilakukan seorang pendidik dengan peserta didik melalui interaksi guna memberikan segala informasi untuk peserta didik.Pengembangan video animasi infografis bertujuan menghasilkan media pembelajaran yang dapat diakses di kelas sebagai yang bertujuan untuk meningkatkan daya ingat memberikan kemudahan serta kecepatan dan kejelasan. dikarenakan masalah kurangnya ingatan siswa untuk mengingat materi melalui metode ceramah pada materi belajar sistem tata surya pada untuk mata pelajaran IPA kelas VI. Alat pengukur test pada penelitian ini menggunakan pre test dan post test. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan model Sadiman dkk. Tahapan ini mencakup 1) Menganalisis kebutuhan dan karakteristik siswa 2) Merumuskan tujuan instruksional 3) Merumuskan butir-butir materi 4) Mengembangkan alat pengukur keberhasilan 5) Pembuatan media dan 6) Mengadakan tes dan revisi. Hasil alpha testing melalui ahli materi memperoleh 97 5% dan ahli media memperoleh 89% dengan kriteria layak. Setelah dinyatakan bahwa media valid oleh ahli materi dan ahli media lalu di uji cobakan kepada siswa secara one to one terhadap 3 orang dengan hasil uji validitas 94% dengan kriteria layak. Selanjutkan dilakukan field test dengan jumlah 25 siswa dan memperoleh hasil uji validitas 88 9% dengan kriteria layak serta nilai N-Gain 63 48% dengan kriteria valid. Berdasarkan uji coba yang telah dilakukan maka media video animasi infografis dapat digunakan untuk meningkatkan daya ingat serta layak untuk digunakan untuk pembelajaran. Keyword Video Animasi Innfografis Daya ingat Sistem Tata Surya
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Aug 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/293256 |
Actions (login required)
View Item |