Pengaruh Aktivitas Belajar dan Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen) / Rani Nurul Laili Herzegovina - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh Aktivitas Belajar dan Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen) / Rani Nurul Laili Herzegovina

Herzegovina, Rani Nurul Laili (2018) Pengaruh Aktivitas Belajar dan Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen) / Rani Nurul Laili Herzegovina. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Herzegovina Rani Nurul Laili. 2018. Pengaruh Aktivitas Belajar dan Kepercayaan Diri Terhadap Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen). Skripsi Jurusan Manajemen Program Studi S-1 Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. I Nyoman Suputra M.Si Kata Kunci Aktivitas Belajar Kepercayaan Diri dan Hasil Belajar Tingkat keberhasilan dalam proses belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor meliputi faktor ekstern dan faktor intern. Faktor intern merupakan faktor yang berasal dari dalam siswa itu sendiri sedangkan faktor ekstern ialah faktor yang berasal dari luar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aktivitas belajar dan kepercayaan diri terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran Kearsipan (Studi Pada Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian deskriptif korelasional. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X APK di SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen yang berjumlah 73 siswa dengan teknik sampel populasi digunakan sampel sebanyak 73 siswa. Teknik pengumpulan data dengan kuesioner dan dokumentasi dengan skala likert. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan pengujian hipotesis menggunakan uji t dengan bantuan program SPSS 16.0 for windows. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan (1) Kondisi aktivitas belajar kepercayaan diri tergolong kurang baik dan hasil belajar tergolong sangat kurang (2) Terdapat pengaruh positif yang signifikan antara aktivitas belajar terhadap hasil belajar kearsipan siswa (3) Terdapat pengaruh positif yang signifikan antara kepercayaan diri terhadap hasil belajar kearsipan siswa. Sehingga dapat disarankan (1) Bagi siswa diharapkan dapat meningkatkan aktivitas yang bersifat fisik maupun mental kegiatan pembelajaran (2) Bagi guru diharapkan dapat menciptakan inovasi dalam teknik mengajar agar siswa lebih memberikan perhatian dan aktif saat pembelajaran (3) Bagi pimpinan sekolah diharapkan sekolah dapat menanamkan aktivitas belajar dan kepercayaan diri siswa dan meningkatkan kedisiplinan siswa dalam mengikuti pelajaran di sekolah (4)Bagi orang tua diharapkan selalu memberikan dorongan menghargai kemampuan anak dan selalu memberikan solusi belajar kepada anak (5) Bagi peneliti lain diharapkan pada peneliti lain agar dapat melaksanakan penelitian terhadap faktor yang lain misalnya faktor psikologis yang dapat mempengaruhi hasil belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 May 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/29302

Actions (login required)

View Item View Item