Analisis penerapan sistem insulasi dinding terhadap nilai ottv pada bangunan di daerah tropis lembab (studi kasus: rumah bantuan stimulan perumahan swadaya (bsps) di kabupaten pamekasan) / Adi Susetyo Hp - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis penerapan sistem insulasi dinding terhadap nilai ottv pada bangunan di daerah tropis lembab (studi kasus: rumah bantuan stimulan perumahan swadaya (bsps) di kabupaten pamekasan) / Adi Susetyo Hp

Hp, Adi Susetyo Hp (2023) Analisis penerapan sistem insulasi dinding terhadap nilai ottv pada bangunan di daerah tropis lembab (studi kasus: rumah bantuan stimulan perumahan swadaya (bsps) di kabupaten pamekasan) / Adi Susetyo Hp. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

HP Adi Susetyo. 2023. Analisis Penerapan Sistem Insulasi Dinding Terhadap Nilai OTTV Pada Bangunan Di Daerah Tropis Lembab (Studi Kasus Rumah Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Di Kabupaten Pamekasan). Skripsi Departemen Teknik Sipil dan Perencanaan Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembing (I) Cynthia Permata Dewi S.T. M.T. M.Sc. (II) Roro Sulaksitaningrum S.T. M.Sc. Kata Kunci Overall Thermal Transfer Value (OTTV) Material Insulasi Tebal Material Transmitansi Termal Rumah Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Pada daerah yang beriklim tropis memiliki permasalahan utama adalah tingginya radiasi matahari dan kelembaban udara. Pada penelitian ini upaya yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan penerapan insulasi pada dinding. Tujuan dari penelitian ini dilakukan adalah untuk dapat mengetahui penggunaan material dan ketebalan insulasi dinding mana yang paling efektif digunakan pada bangunan rumah BSPS di Kabupaten Pamekasan sesuai dengan persyaratan SNI 03-6389 Tahun 2011. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental dengan analisis data kuantitatif. Dilakukan analisis pengaruh jenis ketebalan material insulasi dinding yaitu glasswool VIPs aerogel dengan tebal material insulasi 20 mm dan 40 mm dan juga tebal rongga udara 15 mm 25 mm dan 35 mm sebagai model alternatif terhadap nilai OTTV. Hasil analisis nilai OTTV model alternatif akan dikomparasi dengan model eksisting. Jenis dan ketebalan material insulasi terbaik adalah yang memberikan persentase penurunan nilai OTTV terbesar terhadap model eksisting. Hasil akhir penelitian dengan menerapkan sistem insulasi pada untuk rumah BSPS Kabupaten Pamekasan Kecamatan Proppo Desa Panaguan menunjukkan bahwa nilai OTTV model alternatif pada rumah tipe 24 m2 sebesar 29 505 ndash 23 462 W/m2 dengan penurunan 22 86%-38 66% sedangkan pada rumah tipe 33 12 m2 sebesar 30 205 ndash 24 217 W/m2 dengan penurunan 22 74% -38 06% dan pada rumah tipe 84 46 m2 sebesar 27 223 ndash 21 084 W/m2 dengan penurunan 26 19%-42 84%. Selain itu jenis dan tebal material insulasi terbaik yang digunakan pada penelitian ini adalah Vacuum Insulation Panels (VIPs) dengan tebal 40 mm dan tebal rongga udara 25 mm yaitu eksperimen 11 29 dan 47 dan dikarenakan mampu memberikan penurunan nilai OTTV tertinggi pada rumah tipe 24 m2 sebesar 38 66% sedangkan pada rumah tipe 33 12 m2 sebesar 38 06% dan pada rumah tipe 84 46 m2 sebesar 42 84% W/m2. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan sistem insulasi pada bangunan rumah mampu memberikan penurunan nilai OTTV yang cukup efektif. Sehingga dalam penerapannya layak digunakan untuk meningkatkan performa kinerja termal bangunan rumah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 01 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/292814

Actions (login required)

View Item View Item