Studi eksperimental kapasitas z-brace dan x-brace panel dinding baja canai dingin / Khristia Ningsih Cantikawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi eksperimental kapasitas z-brace dan x-brace panel dinding baja canai dingin / Khristia Ningsih Cantikawati

Cantikawati, Khristia Ningsih (2023) Studi eksperimental kapasitas z-brace dan x-brace panel dinding baja canai dingin / Khristia Ningsih Cantikawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Indonesia termasuk sebagai negara yang rawan bencana geologi. Peristiwa bencana khususnya gempa bumi merusak yang terjadi ini sangat berdampak pada kondisi psikologis korban selamat sehingga dalam situasi traumatis pascabencana akan sangat membutuhkan tempat berlindung sementara. Awaludin dkk. (2019) menciptakan hunian sementara tahan gempa yang dinamakan RISBARI (Rumah Instan Baja Ringan) dengan mengimplementasikan Strap Braced Wall System bentuk X pada baja canai dingin sebagai struktur utama bangunannya. Huntara (hunian sementara) serupa pun dikembangkan oleh Biru Bumi Hijau (2019) dengan bracing dinding berbeda yaitu berbentuk Z. Penelitian eksperimental terhadap kekuatan lateral strap braced dinding baja canai dingin RISBARI ini telah banyak dilakukan namun pada huntara Biru Bumi Hijau belum memiliki studi eksperimental secara mendalam. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kapasitas beban kekakuan dan daktilitas pada kedua konfigurasi bracing tersebut terhadap beban lateral melalui permodelan panel dinding baja canai dingin. Penelitian dilakukan dengan metode eksperimen menggunakan pembebanan statik monotonik di laboratorium. Variabel bebas pada penelitian ini adalah variasi konfigurasi bracing panel dinding baja canai dingin yaitu X-brace dan Z-brace serta non-brace atau panel kosong sebagai kontrol. Variabel terikatnya yaitu nilai beban puncak simpangan kekakuan dan daktilitas yang akan diperoleh. Sedangkan untuk variabel kontrolnya yaitu material dan berat baja canai dingin sebagai spesimen uji. Hasil pengujian yang didapatkan pada penelitian ini dianalisis dengan uji One-Way ANOVA diantaranya adalah panel X-brace memiliki nilai beban puncak 275% lebih tinggi dari panel non-brace sedangkan panel Z-brace hanya mengalami peningkatan sebesar 201%. Sedangkan nilai kekakuan berbanding terbalik dengan beban puncak dengan perbedaan yang tidak signifikan yaitu Z-brace lebih unggul 4 028 kg/mm dengan peningkatan kekakuan sebesar 4253% dan X-brace 3557%. X-brace masuk pada daktilitas rendah sedangkan Z-brace tergolong daktilitas menengah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Aug 2023 04:29
Last Modified: 07 Dec 2023 03:17
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/292798

Actions (login required)

View Item View Item