Sistem tanggung renteng sebagai upaya mencegah kredit macet (studi kasus pada kopmen sbw malang) / Ira Manara Putri - Repositori Universitas Negeri Malang

Sistem tanggung renteng sebagai upaya mencegah kredit macet (studi kasus pada kopmen sbw malang) / Ira Manara Putri

Putri, Ira Manara Putri (2023) Sistem tanggung renteng sebagai upaya mencegah kredit macet (studi kasus pada kopmen sbw malang) / Ira Manara Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui penerapan sistem tanggung renteng pada Koperasi Konsumen Setia Budi Wanita Malang. Metode yang diterapkan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus (case study). Metode pengambilan data yang diterapkan dalam penelitian ini adalah observasi wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa penerapan sistem tanggung renteng dengan pengaplikasian nilai-nilai tanggung renteng dengan benar dan sesuai dengan nilai yang dipertahankan oleh Koperasi Konsumen Setia Budi Wanita Malang menjadikan hambatan maupun rintangan yang dihadapi koperasi dapat diatasi maupun dicegah. Seperti halnya dengan kredit macet koperasi mampu mencegah adanya kredit macet melalui penerapan sistem tanggung renteng dalam pemberian pinjaman yang diberikan. Mulai dari syarat peminjam hingga proses pemenuhan kewajibannya. Seperti halnya dengan sistem pada umumnya meskipun secara filosofi sistem tanggung renteng tidak mengalami pembaharuan namun secara aplikasi sistem ini terus dikembangkan mengikuti perkembangan zaman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 Aug 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/292467

Actions (login required)

View Item View Item