Media promosi kesehatan berbasis video animasi &ldquo;cerdas anemia&rdquo; sebagai upaya pencegahan anemia pada Remaja Putri di Kabupaten Pasuruan / Ratih Anggraeni</p> - Repositori Universitas Negeri Malang

Media promosi kesehatan berbasis video animasi &ldquo;cerdas anemia&rdquo; sebagai upaya pencegahan anemia pada Remaja Putri di Kabupaten Pasuruan / Ratih Anggraeni</p>

Anggraeni, Ratih (2023) Media promosi kesehatan berbasis video animasi &ldquo;cerdas anemia&rdquo; sebagai upaya pencegahan anemia pada Remaja Putri di Kabupaten Pasuruan / Ratih Anggraeni</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Anemia pada remaja putri jika tidak segera diatasi dengan baik akan berdampak panjang dalam masalah kesehatan reproduksi terhadap pertumbuhan dan perkembangan calon bayi dalam kandungan hingga menyebakan kematian ibu dan anak. Pencegahan anemia harus di intervensi sejak dini pada usia remaja dengan memberikan edukasi pencegahan anemia. Tujuan dari penilitan ini yaitu mengembangkan media video animasi sebagai media promosi kesehatan dalam pencegahan anemia pada remaja putri mengetahui kelayakan dan efektivitas media terhadap pengetahuan. Penelitian ini menggunakan Research and Development (R amp D) dengan desain one group pre-test dan post-test dengan pegambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 30 responden. Uji coba pemakaian yang dilakukan oleh sasaran diawali dengan pre-test melihat media video animasi memberikan penilaian tampilan media dan materi dan post-test. Media video animasi cerdas anemia sangat layak digunakan sebagai media edukasi kesehatan melalui penilaian kelayakan media dengan uji validitas media dan materi. Uji paired sample t-test didapatkan 0 000 lt 0 05 artinya media video animasi terdapat adanya perbedaan rata-rata pengetahuan. Dapat disimpulkan terdapat peningkatan pengetahuan sasaran mengenai anemia dengan menggunakan media video animasi yang dapat dikatakan efektif sebagai media promosi kesehatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) > S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 May 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/291842

Actions (login required)

View Item View Item