Buku Kartu Menuju Sehat (KMS) remaja sebagai media pencegahan anemia pada remaja putri di wilayah Puskesmas Cakranegara, NTB, Indonesia / Dea Aflah Samah</p> - Repositori Universitas Negeri Malang

Buku Kartu Menuju Sehat (KMS) remaja sebagai media pencegahan anemia pada remaja putri di wilayah Puskesmas Cakranegara, NTB, Indonesia / Dea Aflah Samah</p>

Samah, Dea Aflah (2022) Buku Kartu Menuju Sehat (KMS) remaja sebagai media pencegahan anemia pada remaja putri di wilayah Puskesmas Cakranegara, NTB, Indonesia / Dea Aflah Samah</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Prevalensi anemia di Indonesia mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Berdasarkan data Riskesdas tahun 2018 Nusa Tenggara Barat menduduki peringkat ke-2 kasus anemia tertinggi di Indonesia. Kota Mataram khususnya wilayah Puskesmas Cakranegara merupakan salah satu wilayah dengan cakupan pemberian TTD yang masih di bawah target. Besarnya prevalensi kasus anemia tersebut peneliti mengembangkan sebuah media intervensi gizi yang dapat digunakan untuk meningkatkan cakupan pemberian TTD dalam penanganan kasus anemia di Indonesia dengan tujuan penelitian mendeskripsikan tahapan pengembangan media buku KMS remaja menghasilkan buku KMS remaja serta menganalisa hasil kelayakan dari pengembangan buku KMS remaja bagi remaja putri di wilayah Puskesmas Cakranegara Kota Mataram. Penelitian ini menggunakan metode research and development (R amp D). Metode ini memiliki beberapa tahapan yaitu analisis masalah pengumpulan informasi desain dan penyusunan produk validasi ahli yang dilakukan oleh dosen departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat FIK UM dosen Departemen Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi FIK UM dan Tenaga Kesehatan Puskesmas Cakranegara revisi produk uji coba produk kelompok kecil yang dilakukan pada 8 orang siswi kelas XI SMAN 4 Kota Malang revisi produk uji coba pemakaian pada 30 orang siswi kelas XI MAN Darul Aman Kota Mataram. Hasil aspek penilaian validator ahli menjukkan hasil rata-rata sebesar 74% setelah melalui tahap revisi didapatkan hasil pada tahap uji coba kelompok kecil sebesar 91% sedangkan pada uji coba kelompok besar menunjukkan hasil positif sebesar 90%. Berdasarkan kriteria kelayakan maka produk buku KMS Remaja sangat layak untuk digunakan sebagai salah satu media pencegahan anemia bagi remaja putri di wilayah Puskesmas Cakranegara Kota Mataram.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) > S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 May 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/291836

Actions (login required)

View Item View Item