Putri, Urmila Hairani (2023) Prototype alat pemandu tunanetra menggunakan sensor jarak dan sensor inframerah dengan output suara berbasis mikrokontroler esp32 / Urmila Hairani Putri</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Tunanetra merupakan kondisi seseorang yang penglihatannya terbatas sehingga membutuhkan alat bantu dalam bermobilitas. Pada penelitian ini telah dibuat prototype alat pemandu tunanetra menggunakan sensor jarak dan sensor inframerah dengan output suara berbasis mikrokontroler ESP32 yang dikemas dalam bentuk kotak dan ditempelkan pada sabuk yang bisa dipasang di pinggang. Pengujian dilakukan pada sensor jarak sensor inframerah dan modul MP3 player serta penggabungan antara uji-uji tersebut. Sensor jarak dapat mendeteksi objek yang bervariasi dengan jarak maksimum 400 cm. Sensor inframerah dapat mendeteksi manusia dengan jarak maksimum 718 cm ketika sensor diam dan manusia melakukan pergerakan. Namun sensor inframerah dapat mendeteksi manusia dengan jarak deteksi maksimum 1.168 cm ketika sensor digerakkan dan manusia tidak melakukan pergerakan. Modul MP3 player berhasil memberikan peringatan suara ketika sensor jarak dan sensor inframerah mendeteksi objek dan manusia sesuai dengan kode pemrograman. ESP32 berfungsi sebagai pengontrol kerja dari sensor jarak sensor inframerah dan modul MP3 player. Prototype alat pemandu tunanetra yang dibuat dalam penelitian ini layak digunakan oleh penyandang tunanetra karena secara keseluruhan sistem alat berjalan dengan baik dan penggunaannya lebih efektif.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 05 May 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/291530 |
Actions (login required)
View Item |