Efendi, Laili Dzakiyyah (2023) Studi perbandingan algoritma GA, GA-TS, SPSO dan penerapannya pada optimalisasi penjadwalan dengan program MATLAB/ Laili Dzakiyyah Efendi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Optimasi merupakan salah satu metode yang digunakan untuk mendapatkan hasil yang terbaik dalam menyelesaikan suatu permasalahan. Salah satu penerapan optimasi terdapat pada penjadwalan dokter di Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit. Permasalahan penjadwalan dokter dapat diselesaikan dengan menggunakan algoritma Genetika (GA) Genetika-Tabu Search (GA-TS) dan Standard Particle Swarm Optimization (SPSO) dengan alat bantu program Matlab R2016b. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui performa terbaik dari ketiga algoritma tersebut dengan memaksimalkan fungsi nilai fitness. Semakin besar nilai fitness yang diperoleh (semakin sedikit jumlah constraints yang dilanggar) maka solusi yang dihasilkan semakin baik. Penjadwalan dibuat untuk periode tujuh hari yang setiap harinya terdiri dari tiga shift kerja. Penjadwalan yang baik diperoleh secara berturut-turut menggunakan algoritma Genetika-Tabu Search (GA-TS) Genetika (GA) dan Standard Particle Swarm Optimization (SPSO). Ketiga algoritma tersebut memenuhi batasan (hard constraint) dimana tidak boleh muncul dua nama dokter dalam satu shift. Algoritma GA-TS menghasilkan penjadwalan yang memenuhi semua batasan (tidak ada pelanggaran yang dilakukan). Sedangkan algoritma GA melanggar satu batasan yaitu terdapat satu dokter yang bekerja di shift 1 dan shift 3 pada hari yang sama (soft constraint 2). Algoritma SPSO melanggar dua batasan yaitu terdapat dua dokter yang bekerja dengan shift berurutan (soft constraint 1) dan terdapat satu dokter yang bekerja di dua shift pada hari yang sama (soft constraint 2). Oleh karena itu algoritma GA-TS menghasilkan solusi yang paling optimal dan bisa dijadikan referensi pihak rumah sakit dalam membuat penjadwalan jaga dokter di IGD rumah sakit.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 14 Jun 2023 04:29 |
Last Modified: | 25 Sep 2024 07:01 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/291487 |
Actions (login required)
View Item |