Auliya, Navisa Dinni (2023) Pengembangan media aeilds geoapp berbantuan lectora inspire untuk kajian bencana tanah longsor / Navisa Dinni Auliya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Tuntutan pembelajaran abad 21 mengharuskan guru dan siswa memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran geografi. Pengimplementasian teknologi melalui penggunaan media pembelajaran mendukung siswa memahami materi geografi yang bersifat kompleks dan konstektual salah satunya yaitu kajian bencana tanah longsor yang tidak banyak memiliki dukungan media yang menarik. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan dan mengetahui kelayakan media AEILDS GeoApp berbantuan Lectora Inspire untuk kajian tanah longsor. Penelitian ini menyesuaikan prosedur ADDIE menggunakan teknik pengumpulan data berupa angket wawancara serta dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif melalui analisis persentase. Hasil penelitian menunjukkan AEILDS GeoApp memperoleh skor persentase validasi ahli media 83 93% dan validasi ahli materi 94 23% serta skor persentase sebesar 89 38% pada responden guru dan 85 42% pada responden siswa. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa AEILDS GeoApp memperoleh kriteria A dengan kategori sangat valid amp sangat layak pada uji kevalidan dan kelayakan sehingga dapat dimanfaatkan dalam menunjang pembelajaran geografi kajian bencana tanah longsor.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General) G Geography. Anthropology. Recreation > GE Environmental Sciences Q Science > QE Geology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 14 Jun 2023 04:29 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 06:33 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/290557 |
Actions (login required)
View Item |