Pengaruh minat pada profesi guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi angkatan 2012 Universitas Negeri Malang / Krisna Pradana - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh minat pada profesi guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi angkatan 2012 Universitas Negeri Malang / Krisna Pradana

Pradana, Krisna (2015) Pengaruh minat pada profesi guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi angkatan 2012 Universitas Negeri Malang / Krisna Pradana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pradana. K. 2015. Pengaruh Minat Pada Profesi Guru Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi Angkatan 2012 Universitas Negeri Malang. Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. H. Suharto S.M. M.M. M.Pd. (II) Drs. Moh. Hari M.Si Kata kunci Pengaruh Minat Pada Profesi Guru Motivasi Belajar Pendidikan merupakan wahana yang penting dalam rangka menciptakan kader-kader bangsa sebagai generasi penerus pembangunan bangsa yang berkualitas. Pendidikan nasional berdasarkan Pancasila bertujuan untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia. Upaya yang dilakukan untuk membangun manusia seutuhnya adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Peningkatan komponen sistem pendidikan berupa human resources dan material resources. Dari komponen tersebut yang lebih berpengaruh adalah human resources. Komponen-komponen sistem pendidikan yang berupa human resources dapat digolongkan menjadi tenaga kependidikan guru dan non guru. Komponen sistem pendidikan yang banyak mendapat perhatian adalah tenaga guru. Profesi guru memang sangat mulia karena pekerjaannya mendidik anak bangsa agar menjadi manusia yang berguna. Saat ini profesi tersebut dipandang sangat bergengsi oleh masyarakat. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu apakah ada pengaruh minat profesi guru terhadap prestasi belajar motivasi terhadap prestasi belajar serta minat dan motivasi secara simultan terhadap prestasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat pada profesi guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi angkatan 2012 Universitas Negeri Malang. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi sederhana. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasional. Variabel bebas dari penelitian ini adalah minat pada profesi guru (X1) motivasi belajar (X2) dengan variabel terikatnya adalah prestasi belajar mahasiswa (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Prodi ADP FE UM angkatan 2012 yang berjumlah 154 siswa dengan sampel yang digunakan sebanyak 61 siswa. Pengambilan sampel ini menggunakan teknik Proportional Random Sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran Fakultas Ekonomi Angkatan 2012 Universitas Negeri Malang memiliki minat pada profesi guru yang sangat tinggi. Tetapi disisi lain ada sebagian mahasiswa memiliki minat profesi guru kategori rendah. Sedangkan pada variabel motivasi belajar dapat disimpulkan bahwa mayoritas mahasiswa prodi Administrasi Perkantoran memiliki motivasi belajar yang tinggi dan mempunyai prestasi belajar tergolong baik. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda dapat disimpulkan bahwa minat pada profesi guru berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi ADP angkatan 2012 FE UM. Sedangkan motivasi belajar tidak berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi ADP angkatan 2012 FE UM. Berdasarkan hasil uji regresi berganda menyebutkan bahwa terdapat pengaruh signifikan secara simultan minat pada profesi guru dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar mahasiswa Prodi ADP angkatan 2012 FE UM. Berdasarkan uraian di atas peneliti menyarankan (1) Untuk menimbulkan minat pada profesi guru yang baik sebaiknya mahasiswa sudah mengetahui minat dan cita-citanya sejak tes masuk ke perguruan tinggi lebih baik mahasiswa mencari lebih dalam pengetahuan tentang profesi guru dan kependidikan sehingga jika telah mengetahui tentang profesi guru dan kependidikan diharapkan mahasiswa dapat mengetahui dan menguasai hal-hal yang berhubungan dengan kependidikan dan profesi guru. (2) Demi kemajuan Prodi ADP FE UM Malang diharapkan kepada pihak Fakultas untuk bisa menjadikan penelitian ini sebagai bahan pertimbangan untuk meningkatkan kualitas belajar pembelajaran. (3) Bagi peneliti lain yang tertarik dengan penelitian ini sebaiknya dilakukan penelitian lebih lanjut tentang variabel lain seperti lingkungan keluarga sikap dan bakat mahasiswa terhadap profesi guru lingkungan sekitar dan fasilitas belajar mahasiswa yang dapat mempengaruhi prestasi belajar mahasiswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Sep 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/29008

Actions (login required)

View Item View Item