Pengembangan trainer automated warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada Matakuliah Workshop Otomasi Industri Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang / Januar Arief Muhammad</p> - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan trainer automated warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada Matakuliah Workshop Otomasi Industri Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang / Januar Arief Muhammad</p>

Muhammad, Januar Arief (2022) Pengembangan trainer automated warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada Matakuliah Workshop Otomasi Industri Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang / Januar Arief Muhammad</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan alat-alat dalam industri saat ini memasuki revolusi industri 4.0. Pengendalian alat-alat di dunia industri sudah berbasis pengendalian jarak jauh. Semua aktivitas dan kondisi mesin dapat dipantau dan dikendalikan dari jarak jauh melalui internet. Berdasarkan tujuan pendidikan perguruan tinggi yang menuntut mahasiswa untuk dapat menguasai cabang ilmu pengetahuan atau teknologi yang memenuhi kepentingan nasional dan peningkatan sumber daya saing bangsa maka pembelajaran WOI tentu harus mengikuti perkembangan teknologi pengoperasian alat yang sesuai di dunia industri. Hal ini guna menciptakan lulusan kependidikan maupun non kependidikan yang mempunyai kemampuan atau pengetahuan sesuai perkembangan teknologi dalam keteknikan. Trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler adalah salah satu pengembangan media pembelajaran yang menggunakan teknologi pengendalian sistem jarak jauh dengan memanfaatkan mikrokontroler. Trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler dibuat untuk diaplikasikan didunia industri bagian pengangkut dan pemindah barang di gudang dan dilengkapi dengan replika alat yang mirip pada dunia industri guna memberikan pengalaman secara nyata pada mahasiswa. Pengembangan alat ini menggunakan metode pengembangan Sugiyono. Tujuan dari pengembangan dan penelitian ini yaitu (1) merancang trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada mata kuliah workshop otomasi industri (2) mengembangkan trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada mata kuliah workshop otomasi industry (3) mengetahui tingkat kelayakan trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada mata kuliah workshop otomasi industri. Penelitian dan pengembangan yang dilakukan telah berhasil menghasilkan produk trainer automatic warehouse berbasis mikrokontroler yang bermuatan IoT untuk aplikasi industri pengangkut dan pemindah barang pada mata kuliah workshop otomasi industri. Penelitian dan pengembangan yang telah dilakukan juga menghasilkan produk buku panduan alat (manual book) dan lembar kerja mahasiswa (jobsheet). Produk yang dihasilkan memiliki kriteria sangat valid dan layak digunakan. Persentase kelayakan yang diperoleh sebesar 91 51% yang menyatakan bahwa tingkat kelayakan produk yang dihasilkan telah dalam kriteria sangat valid dan layak digunakan dalam proses belajar dan pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Mar 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/288961

Actions (login required)

View Item View Item