Penerapan pembelajaran kontekstual metode demonstrasi untuk meningkatkan hasil belajar siswa (Studi pada siswa kelas X APK standar kompetensi menggunakan peralatan kantor di SMK PGRI 4 Kota Blitar / Deviana Mardiyanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran kontekstual metode demonstrasi untuk meningkatkan hasil belajar siswa (Studi pada siswa kelas X APK standar kompetensi menggunakan peralatan kantor di SMK PGRI 4 Kota Blitar / Deviana Mardiyanti

Mardiyanti, Deviana (2012) Penerapan pembelajaran kontekstual metode demonstrasi untuk meningkatkan hasil belajar siswa (Studi pada siswa kelas X APK standar kompetensi menggunakan peralatan kantor di SMK PGRI 4 Kota Blitar / Deviana Mardiyanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Pembelajaran Kontekstual Metode Demonstrasi Hasil Belajar Siswa. Dalam hal peningkatan kualitas pembelajaran pendidik harus mampu menemukan metode atau pendekatan pembelajaran yang efektif menyenangkan dan lebih mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang hal-hal yang berhubungan dengan proses mengatur sesuatu membuat sesuatu proses bekerjanya sesuatu.. Pembelajaran kontekstual metode Demonstrasi merupakan salah satu metode yang dapat digunakan sebagai inovasi pembelajaran tersebut. Karena metode siswa dirangsang untuk aktif mengamati menyesuaikan antara teori dengan kenyataan dan mencoba melakukannya sendiri Permasalahan pembelajaran yang terdapat di SMK PGRI 4 Kota Blitar adalah siswa terlihat kurang aktif selalu ramai pada saat kegiatan belajar mengajar namun belum terbiasa melakukan praktek langsung di depan kelas. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan pembelajaran kontekstual metode demonstrasi pada kelas X APK SMK PGRI 4 Kota Blitar Bagaimanakah hasil belajar siswa dengan pelaksanaan metode pembelajaran kontekstual metode demonstrasi dan bagaimanakah respon siswa terhadap metode tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan Kelas. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi pedoman wawancara tes dan catatan lapangan. Analisis data dilakukan melalui tiga tahap yaitu mereduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian di SMK PGRI 4 Kota Blitar diketahui bahwa penerapan pembelajaran kontekstual metode Demonstrasi 1) menjadikan siswa lebih aktif menyampaikan pendapat dapat menjalin kerjasama dengan baik serta adanya sikap saling menghargai antar teman (2) meningkatkan hasil belajar aspek kognitif afektif psikomotor. Peningkatan hasil belajar aspek kognitif rata-rata sebesar 81 41 dari siklus I menjadi 86 pada siklus II. Pada aspek afektif rata-rata mengalami peningkatan sebesar 8 02% pada siklus I mencapai rata-rata 79 34 dan pada siklus II mencapai rata-rata 85 71. Sedangkan pada aspek psikomotor rata-rata pada siklus I sebesar 74 48 menjadi 83 24 pada siklus II berarti mengalami peningkatan sebesar 8 76 atau 11 76%. Setelah melakukan penelitian ini peneliti lebih menyarankan kepada guru untuk menggunakan metode pembelajaran konstektual disamping metode konvensional serta selalu memberi arahan dan motivasi kepada seluruh siswa terutama kepada siswa yang memiliki kemampuan lebih rendah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Oct 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/28809

Actions (login required)

View Item View Item