Salsabella, Ivena Raissa (2023) Identifikasi kesulitan siswa pada materi suhu dan kalor menggunakan instrumen yang diadaptasi dari heat and temperature conceptual evaluation (htce) / Ivena Raissa Salsabella</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian bertujuan mengidentifikasi pemahaman konsep suhu dan kalor pada salah satu SMA Negeri di Kota Malang. Subjek penelitian adalah 99 siswa yang terdiri dari 63 siswa perempuan dan 36 siswa laki-laki dengan total populasi 180 siswa. Subyek penelitian telah mempelajari materi suhu dan kalor pada kelas XI. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei pada siswa kelas XII MIPA 3 XII MIPA 4 dan XII MIPA 5. Instrumen penelitian terdiri atas 10 butir soal pilihan ganda yang diadaptasi dari soal Heat and Temperature Conceptual Evaluation (HTCE). Berdasarkan hasil analisis data ditemukan rerata nilai siswa sebesar 61 50 yang terklasifikasi rendah dengan kesimpulan sebagian besar siswa mengalami kesulitan. Siswa mengalami kesulitan pada indikator menentukan grafik perubahan suhu (22 11%) dan konduktivitas termal suatu benda (26 32%). Pemikiran siswa lebih banyak dipengaruhi intuisi yang dibangun dalam kehidupan sehari-hari tanpa melibatkan konsep suhu dan kalor. Kesulitan siswa dalam mengerjakan soal konseptual disebabkan karena lemahnya pemahaman konsep. Untuk itu diperlukan perhatian lebih dari guru agar menggunakan model dan metode pembelajaran yang tidak hanya fokus meningkatkan pemahaman secara matematis tetapi juga pemahaman konseptual.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 May 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/286166 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |