Aini, Ika Nurul Aini (2022) Strategi guru sosiologi dalam meningkatkan evaluasi hasil belajar berbasis komputer dan smartphone pascazonasi / Ika Nurul Aini. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui hasil tantangan dan strategi guru dalam meningkatkan prestasi Evaluasi Hasil Belajar Berbasis Komputer dan Smartphone (EHB-BKS) SMA Negeri Kota Malang. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kualitatif. Penentuan informan penelitian menggunakan teknik purposive sampling. Informan penelitian yaitu siswa guru mata pelajaran Sosiologi dan wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi wawancara dan dokumentasi. Validitas data diperoleh melalui tringulasi sumber. Data penelitian dianalisis secara interaktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru memberikan informasi dan pengenalan bentuk-bentuk soal EHB-BKS sejak dini yaitu mulai dari kelas X. Guru juga menerapkan strategi penguatan pemahaman soal dengan membagi kisi-kisi soal memberikan latihan-latihan soal dan melakukan pembahasan soal. Secara tidak langsung guru dapat mengevaluasi dan menguatkan materi Sosiologi dari kelas X hingga kelas XII. Upaya tersebut dapat berpengaruh pada peningkatan hasil EHB-BKS.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Sosiologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Jan 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/281944 |
Actions (login required)
View Item |