Penerapan pembelajaran kooperatif snowball throwing untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran matematika siswa kelas lV SDN Tanjungrejo 1 Malang / Amelia Pravitasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran kooperatif snowball throwing untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran matematika siswa kelas lV SDN Tanjungrejo 1 Malang / Amelia Pravitasari

Pravitasari, Amelia (2012) Penerapan pembelajaran kooperatif snowball throwing untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran matematika siswa kelas lV SDN Tanjungrejo 1 Malang / Amelia Pravitasari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Hasil Belajar Snowball Throwing Sekolah merupakan lingkungan pendidikan yang menyediakan bermacam kesempatan bagi siswa untuk melakukan berbagai kegiatan belajar sehingga para siswa memperoleh pengalaman pendidikan. Lingkungan pendidikan tersebut disusun dalam bentuk kurikulum dan metode pengajaran. Metode pengajaran di sekolah diterapkan oleh guru dalam proses pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran. Proses pembelajaran haruslah dirancang dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan dan karakterisktik siswa. Siswa kelas IV SDN Tanjungrejo 1 Malang mengalami kesulitan dalam memahami konsep soal cerita karena siswa hanya mendengarkan penjelasan dari guru. Hal itu terlihat dari rata-rata nilai hasil ulangan harian siswa yaitu 5 2. Nilai tersebut belum memenuhi KKM mata pelajaran matematika kelas IV SDN Tanjungrejo yaitu 60. Salah satu upaya untuk mengatasi hal tersebut maka diperlukan suatu model pembelajaran yang dapat membuat siswa lebih aktif kreatif dan senang dalam proses pembelajaran. Model pembelajaran yang dimaksud adalah model pembelajaran Snowball Throwing. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2011 sampai 2 November 2011 dengan tujuan mendeskripsikan penerapan model pembelajaran kooperatif Snowball Throwing untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran matematika siswa kelas IV SDN Tanjungrejo 1 Malang serta mengetahui peningkatan hasil belajar pada mata pelajaran matematika siswa kelas IV SDN Tanjungrejo 1 Malang. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Sedangkan pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan wawancara. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus dan setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Tanjungrejo 1 Malang yang terdiri dari 42 siswa. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model Snowball Throwing pada mata pelajaran matematika konsep soal cerita dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dibuktikan dengan peningkatan rata-rata nilai hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II sebesar 28 09 dan peningkatan jumlah siswa yang nilainya mencapai KKM yaitu 14 siswa. Presentase pelaksanaan pembelajaran di dalam kelas juga mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II yaitu sebesar 13 75%. Sedangkan presentase aktivitas siswa dalam pembelajaran mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 2 98%. Peningkatan hasil belajar siswa belum mencapai 100% karena pemilihan materi pelajaran tidak sesuai dengan model Snowball Throwing. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan bahwa penerapan model pembelajaran Snowball

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Feb 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/280

Actions (login required)

View Item View Item