Penerapan model pembelajaran blended learning untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan kelas X Akuntansi SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang / Devirga Nirwana Sulistyawati Gunawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran blended learning untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan kelas X Akuntansi SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang / Devirga Nirwana Sulistyawati Gunawan

Gunawan, Devirga Nirwana Sulistyawati (2013) Penerapan model pembelajaran blended learning untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan kelas X Akuntansi SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang / Devirga Nirwana Sulistyawati Gunawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Gunawan Devirga Nirwana Sulistyawati. 2013. Penerapan Model Pembelajaran Blended Learning Untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Kewirausahaan Kelas X Akuntansi SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang. Skripsi Jurusan Manajemen Program Studi Pendidikan Tata Niaga Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Suwarni M.Si (2) Dr. Ludi Wishnu Wardana S.T. S.Pd. S.E. M.M. Kata kunci Blended Learning Aktivitas Siswa Hasil Belajar Kewirausahaan. Pelaksanaan pembelajaran di sekolah masih kurang memperhatikan ketercapaian kompetensi siswa. Hal ini tampak pada cara guru mengajar dikelas yang masih menggunakan metode ceramah dan tanya jawab. Guru masih menjadi pemain dan siswa penonton guru aktif dan siswa pasif sehingga hasil belajar siswa seringkali tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. Maka diperlukan sebuah strategi belajar yang lebih memberdayakan potensi yang dimiliki siswa atau model belajar yang melibatkan siswa aktif. Hal tersebut dapat merubah proses pembelajaran yang bersifat berpusat pada guru menjadi berpusat pada siswa. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini yaitu (1) Bagaimanakah penerapan model pembelajaran Blended Learning pada mata pelajaran kewirausahaan (2) Apakah model pembelajaran Blended Learning pada kelas X Akuntansi mata pelajaran kewirausahaan dapat meningkatkan aktivitas belajar (3) Apakah model pembelajaran Blended Learning pada kelas X Akuntansi mata pelajaran kewirausahaan dapat meningkatkan hasil belajar (4) Bagaimanakah respon siswa dalam pelaksanaan pembelajaran model Blended Learning Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pendekatan kualitatif yang dilaksanakan di SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Program Keahlian Akuntansi yang berjumlah 30 siswa. Pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini dilakukan 2 siklus yang terdiri dari 4 pertemuan dengan empat tahap yaitu (1) Perencanaan (planning) (2) Pelaksanaan (action) (3) Pengamatan (observation) dan (4) Refleksi (reflection). Data penelitian dikumpulkan melalui angket tes dokumentasi dan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Model Blended Learning dilaksanakan dengan 2 siklus di mana setiap siklus terdiri dari 2 pertemuan (2) Penerapan model pembelajaran Blended Learning dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. Peningkatan tersebut ditunjukkan pada siklus I ke siklus II yaitu dari 78 4% menjadi 86 9% (3) Penerapan model pembelajaran Blended Learning dapat meningkatkan hasil belajar. Peningkatan hasil belajar aspek afektif ditunjukkan pada siklus I ke siklus II yaitu dari 78% menjadi 80 46% sedangkan hasil belajar aspek kognitif juga mengalami peningkatan pada tiap siklusnya yaitu pada siklus I 75 35% menjadi 80 17% pada siklus II (4) Hasil respon siswa setelah penerapan model Blended Learning menghasilkan rata-rata nilai dengan tingkat keberhasilan 81 33%. Dari hasil tersebut dapat terlihat bahwa hasil respon siswa sangat baik terhadap mode belajar ini. Dengan demikian Penerapan Pembelajaran Model Blended Learning pada Mata Pelajaran Kewirausahaan Kelas X Akuntansi dapat dikatakan berhasil meskipun keberhasilannya belum bisa mencapai keberhasilan 100%. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) Penerapan Model Pembelajaran Model Blended Learning pada Mata Pelajaran Kewirausahaan di Kelas X Akuntansi SMK Kosgoro 1 Lawang Kabupaten Malang berjalan dengan lancar serta membuat siswa antusias (2) Aktivitas belajar siswa kelas X Akuntansi setelah diterapkannya Model Pembelajaran Blended Learning meningkat terbukti dari lembar observer yang telah diisi oleh pengamat pada siklus I dan siklus II (3) Hasil belajar siswa kelas X Akuntansi baik ranah afektif maupun ranah kognitif setelah diterapkannya Model Pembelajaran Model Blended Learning meningkat terbukti dari meningkatnya jumlah siswa yang telah memenuhi Standar Kelulusan Minimal (SKM) pada siklus I maupun siklus II (4) Respon siswa terhadap model pembelajaran Blended Learning sangat baik terbukti dari hasil angket respon siswa yang menunjukkan respon siswa mendapat kategori sangat baik. Saran yang dapat peneliti sampaikan yaitu (1) Bagi Guru Mata Pelajaran diharapkan dapat dijadikan alternatif pilihan pembelajaran di kelas untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa (2) Bagi siswa khususnya siswa kelas X Program Keahlian Akuntansi lebih sering membuka blog pembelajaran agar lebih memahami materi (3) Bagi peneliti selanjutnya diharapkan untuk melakukan penelitian dengan menggunakan pembelajaran model Blended Learning pada mata pelajaran yang berbeda serta mengembangkannya dan juga diharapkan lebih baik dalam mengelola waktu yang terbatas serta mengkondisikan siswa dalam menerapkan model Blended Learning.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Tata Niaga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Nov 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/27826

Actions (login required)

View Item View Item