Rasyad, Alfi Sabila (2022) Penggunaan Pictorial Series untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis dalam Menulis Recount Text bagi Siswa Kelas 10. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Saat ini, Indonesia sedang menerapkan Kurikulum 2013 di bidang pendidikan, yang mana Kurikulum tersebut meliputi empat aspek di dalam pembelajaran bahasa. Empat aspek tersebut adalah membaca, mendengarkan, berbicara, dan menulis. Di dalam pembelajaran bahasa Inggris, siswa diharapkan dapat mempelajari keempat aspek tersebut, terutama dalam pembelajaran menulis. Untuk meraih kecakapan siswa dalam pembelajaran menulis, kerjasama antara guru dan siswa sangat dibutuhkan. Salah satunya adalah menerapkan strategi pembelajaran dalam mengajar. Penelitian ini mengadaptasi metode pembelajaran Classroom Action Research untuk mengatasi permasalahan yang terjadi dalam aktivitas belajar mengajar di dalam kelas, dalam hal ini juga mencakup permasalahan siswa dalam pembelajaran menulis. Penelitian ini melibatkan 31 oramg siswa kelas ilmu pengetahuan alam atau 10 MIPA 2 dari SMA Negeri 1 Leces, Probolinggo. Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam pembelajaran menulis dalam menulis teks recount dengan menggunkan pictorial series. Peningkatan kemampuan menulis siswa dapat dilihat melalui struktur generik dan unsur kebahasaan yang siswa tulis dalam produk penulisan mereka. Indikator dari struktur generik dan unsur kebahasaan dimodifikasi dari scoring rubric milik Jacobs et al’s (1981) yang meliputi spelling, language dan vocabulary.. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah students’ writing tests dan observation sheets. Data penelitian didapatkan dengan mewawancarai guru bahasa Inggris dari kelas 10 MIPA 2, kemudian siswa diberikan sebuah pre-writing test. Berdasarkan hasil preliminary study, rencana pmbelajaran dan strategi pembelajaran dilaksanakan sebanyak empat kali pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan rata – rata nilai yang siswa peroleh selama meeting hari pertama hingga hari keempat mengalami kenaikan yang cukup baik, serta mampu meraih kriteria sukses. Rata – rata nilai siswa pada pertemuan pertama adalah sebesar 34.3. Pada pertemuan kedua sebesar 47.0. Pada pertemuan ketiga sebesar 59.7 dan pada pertemuan keempat sebesar 76.8 Kriteria sukses diperoleh ketika rata – rata nilai siswa meningkat sebesar 5 point berdasrkan saran dari pembimbing skripsi peneliti. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah, pictorial series dapat membantu meningkatkan kemampuan menulis siswa, khususnya dalam menulis teks recount. Penelitian ini diharapkan dapat membantu guru bahasa Inggris dalam mengatasi permasalahan menulis siswa, juga untuk peneliti di masa mendatang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | keterampilan menulis, pictorial series, recount texts |
Subjects: | L Education > L Education (General) > LM Media Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Inggris (ING) > S1 Bahasa dan Sastra Inggris |
Depositing User: | mr mahasiswa UM |
Date Deposited: | 03 Apr 2023 01:47 |
Last Modified: | 03 Apr 2023 01:47 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/2782 |
Actions (login required)
View Item |