Analisis proses berpikir visual siswa dalam menyelesaikan masalah bangun ruang / Muhammad Wiranto - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis proses berpikir visual siswa dalam menyelesaikan masalah bangun ruang / Muhammad Wiranto

Wiranto, Muhammad (2022) Analisis proses berpikir visual siswa dalam menyelesaikan masalah bangun ruang / Muhammad Wiranto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan proses berpikir visual siswa dalam menyelesaikan masalah bangun ruang. Indikator berpikir visual dalam penelitian ini yaitu melihat mengenali membayangkan dan memperlihatkan yang kemudian akan dianalisis setiap langkah penyelesaian masalah menurut Polya yaitu memahami merencanakan penyelesaian melaksanakan rencana penyelesaian masalah dan memeriksa kembali. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan tes tertulis dan wawancara semi-terstruktur sebagai instrumen penelitian. Adapun subjek penelitian terdiri dari tiga siswa SMA kelas XII dengan kemampuan matematika rendah sedang dan tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir visual setiap subjek berbanding lurus dengan kemampuan matematika yang dimilikinya. Subjek dengan kemampuan matematika rendah memiliki kemampuan berpikir visual yang rendah begitu juga dengan subjek yang berkemampuan matematika sedang dan tinggi memiliki kemampuan berpikir visual yang sedang dan tinggi pula.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Dec 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/277120

Actions (login required)

View Item View Item