Perkembangan koreografi Tari Baris Papakan tahun 1978 - 2016 di masyarakat Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo / Novienda Aminah Anggraeni - Repositori Universitas Negeri Malang

Perkembangan koreografi Tari Baris Papakan tahun 1978 - 2016 di masyarakat Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo / Novienda Aminah Anggraeni

Anggraeni, Novienda Aminah (2022) Perkembangan koreografi Tari Baris Papakan tahun 1978 - 2016 di masyarakat Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo / Novienda Aminah Anggraeni. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

PERKEMBANGAN KOREOGRAFI TARI BARIS PAPAKAN TAHUN 1978 ndash 2016 DI MASYARAKAT DESA KALISALAM KECAMATAN DRINGU KABUPATEN PROBOLINGGO Novienda Aminah Anggraeni Ninik Harini Ika Wahyu Universitas Negeri Malang Jl Semarang No.5 Malang Jawa Timur Indonesia Surel noviendaaminahanggraeni gmail.com Tari Baris Papakan ini merupakan kesenian rakyat yang menjadi khas Probolinggo. Sebenarnya tarian ini merupakan satu rangkaian dengan Tari Kiprah Glipang Probolinggo. Setiap pertunjukkan biasanya dibuka dengan tarian Baris Papakan terlebih dahulu lalu di dengan Tari Kiprah Glipang. Dominasi Jawa dan Madura pada komunitas pendhalungan yang bermukim di Probolinggo nampak pada kesenian rakyat yaitu kesenian tari Baris Papakan ini. Dalam tari Baris Papakan ini kostum yang digunakan mencirikan orang Madura.Tujuan penelitian ini adalah mengetahui perkembangan Koreografi Tari Baris Papakan Tahun 1978 -2016 di Mayarakat Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi wawancara dan dokumentasi. Data-data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis. Keabsahan data diperoleh melalui triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian yang diperoleh menujukkan bahwa (1) Pada periode 1978-2016 penyajian tari Papakan secara keseluruhan tidak jauh berbeda dengan tari Glipang (2) Unsur pendukung pertunjukan mulai dari music iringan property gerak tari dan busana mencirikan keprajuritan. Hal ini dapat dilihat dari music iringan yang digunakan yaitu kenong telo rsquo sebagai ciri khas musiknya. Busana yang digunakan yaitu kostum prajurit seperti layaknya seorang dengan warna yang mencolok.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Dec 2022 04:29
Last Modified: 13 Mar 2024 02:32
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/276788

Actions (login required)

View Item View Item