Penerapan pembelajaran kooperatif model STAD untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI APK pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Muhammadiyah 2 Malang / Rifki Widya Saranti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran kooperatif model STAD untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI APK pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Muhammadiyah 2 Malang / Rifki Widya Saranti

Saranti, Rifki Widya (2010) Penerapan pembelajaran kooperatif model STAD untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI APK pada mata pelajaran kewirausahaan di SMK Muhammadiyah 2 Malang / Rifki Widya Saranti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Pembelajaran Kooperatif STAD Hasil Belajar. Pembelajaran kooperatif model STAD dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar siswa menjadikan siswa lebih aktif dalam berkomunikasi dan pembelajaran kooperatif model STAD merupakan variasi dalam pembelajaran agar pembelajaran tidak monoton dengan hanya menggunakan metode ceramah sehingga siswa tidak merasa bosan Penelitian dilakukan untuk mengetahui hasil belajar pada pokok bahasan bentuk-bentuk badan usaha dan struktur organisasi yang baik secara umum dan arti bahasa tubuh dalam lingkungan kerja. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui penerapan pembelajaran kooperatif model STAD (2) untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah penerapan pembelajaran kooperatif model STAD (3) untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran kooperatif model STAD. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap-tahap perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Subyek penelitian adalah kelas XI APK Muhammadiyah 2 Malang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes panduan observasi format penilaian dan wawancara terhadap perwakilan setiap kelompok untuk menjawab beberapa pertanyaan dari peneliti tentang diadakannya metode STAD untuk keinovativan dalam belajar. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa (1) pembelajaran kooperatif model STAD sangat bermanfaat bagi siswa karena model tersebut telah terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa. (2) setelah diterapkan pembelajaran kooperatif model STAD mengalami peningkatan. Pada siklus 1 nilai post test siswa meningkat dibanding nilai pre test mereka namun kelas belum memenuhi syarat ketuntasan belajar karena yang tuntas belajar masih dibawah batas minimum presentase ketuntasan belajar kelas. Pada tindakan siklus 2 nilai post test siswa meningkat dibandingkan nilai pre test mereka. Diketahui bahwa dalam tindakan siklus 2 ini kelas telah memenuhi taraf ketuntasan belajar dimana presentase siswa yang tuntas belajar diatas batas minimum presentase ketuntasan belajar kelas. (3) mereka juga mengalami perubahan sikap yang dari suka ramai tidak terlalu memperhatikan guru mengajar menjadi lebih menghargai waktu dengan cepat menyelesaiakan tugas tanpa banyak bicara.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Tata Niaga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Aug 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/27671

Actions (login required)

View Item View Item