Pengembangan pop up book permainan tradisional egrang untuk mengembangkan karakter anak di kampung budaya tanoker kabupaten jember. / Alifya Devita Novanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan pop up book permainan tradisional egrang untuk mengembangkan karakter anak di kampung budaya tanoker kabupaten jember. / Alifya Devita Novanti

Novanti, Alifya Devita Novanti (2023) Pengembangan pop up book permainan tradisional egrang untuk mengembangkan karakter anak di kampung budaya tanoker kabupaten jember. / Alifya Devita Novanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan pesat dalam era teknologi telah mengikis permainan tradisional yang berdampak dalam kehidupan manusia. Salah satu permainan tradisional egrang belum mendapatkan perhatian untuk dikenalkan kepada anak-anak. Berdasarkan paparan latar belakang di atas tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan potensi dan masalah pengumpulan data dan desain media Pop Up Book permainan tradisional egrang sebagai sarana edukasi dan pengetahuan mengenai kebudayaan lokal (2) mendeskripsikan hasil pengembangan media buku ilustrasi Pop Up Book permainan tradisional egrang melalui uji validasi ahli dan uji kelayakan produk. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research amp Development Borg and Gall yang dimodifikasi oleh peneliti. Penelitian melibatkan sampel subjek anak-anak kampung budaya tanoker di Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen wawancara observasi dan angket. hasil penelitian menunjukkan (1) pengembangan media buku ilustrasi Pop Up Book permainan tradisional egrang menjadi jembatan pengetahuan dan sarana edukasi bagi anak-anak di Kematan Ledokombo (2) produk buku ilustrasi Pop Up Book permainan tradisional egrang dinyatakan valid/layak diimplementasikan sebagai media pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Mar 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/276618

Actions (login required)

View Item View Item