Persepsi guru penjualan dalam pelaksanaan kurikulum tingkat satuan pendidikan di SMK Bisnis dan Manajemen se-kota Malang / Debbie Kurnia Wati - Repositori Universitas Negeri Malang

Persepsi guru penjualan dalam pelaksanaan kurikulum tingkat satuan pendidikan di SMK Bisnis dan Manajemen se-kota Malang / Debbie Kurnia Wati

Wati, Debbie Kurnia (2010) Persepsi guru penjualan dalam pelaksanaan kurikulum tingkat satuan pendidikan di SMK Bisnis dan Manajemen se-kota Malang / Debbie Kurnia Wati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan merupakan sektor penting dalam mempersiapkan kebutuhan masa depan bangsa berdasarkan aspek intelektual serta memadukan aspek keterampilan dan kepribadian. Kurikulum dalam suatu sistem pendidikan merupakan komponen yang teramat penting karena kurikulum merupakan panutan dalam penyelenggaraan proses belajar mengajar. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) adalah kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan. Tuntutan KTSP merupakan pembaharuan paradigma kurikulum yang terjadi saat ini tentunya membawa tantangan yang bersifat diluar kebiasaan atau rutinitas bagi pihak guru-guru. Hal ini menyebabkan guruguru yang belum paham tentang KTSP dan bagaimana menyusunnya banyak mengakses acuan dari internet tidak sedikit pula yang meng copy-paste. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pemahaman Guru Penjualan di SMK BM se-Kota Malang tentang konsep KTSP. Kedua untuk mengetahui persepsi guru dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis KTSP serta untuk mengetahui kesulitan yang dihadapi oleh Guru Penjualan dalam pelaksanaan pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penggalian data dilakukan dengan menggunakan angket/kuesioner bentuk checklist yang diberikan kepada para Guru Penjualan di SMK BM se-Kota Malang sedangkan untuk penentuan skor digunakan skala Likert yang dimodifikasi dengan rentangan skor 1 sampai dengan 4 untuk masing-masing jawaban. Teknik analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1)tingkat persepsi Guru Penjualan di SMK BM se-Kota Malang terhadap konsep KTSP berkualifikasi baik dengan rata-rata sebesar 3 21 (2) persepsi Guru Penjualan di SMK BM se-Kota Malang terhadap pelaksanaan pembelajaran berkualifikasi baik dengan rata-rata 3 20 (3) tingkat kesulitan Guru Penjualan di SMK BM se-Kota Malang dalam pelaksanaan KTSP berkualifikasi cukup mudah dengan rata-rata 2 72.Keberhasilan implementasi kurikulum di sekolah sangat ditentukan oleh faktor guru karena bagaimanapun baiknya sarana pendidikan jika guru tidak melaksanakan tugasnya dengan baik maka implementasi kurikulum tidak akan berhasil. Diharapkan agar hasil penelitian ini bisa menjadi bahan referensi untuk mengadakan penelitian berikutnya. Apabila meneliti hal yang sama dengan penelitian ini diharapkan variabel yang ingin diteliti lebih diperluas lagi dan menambah subyek penelitian. Dengan demikian hasil yang diharapkan dapat mengungkap lebih banyak permasalahan dan memberikan hasil dan temuan penelitian yang lebih berarti dan bermanfaat bagi banyak pihak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Tata Niaga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Mar 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/27597

Actions (login required)

View Item View Item