Pengembangan media pop up book untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan Siswa Tunagrahita di SLB Putra Jaya Malang / Ainun Istibsyarah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pop up book untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan Siswa Tunagrahita di SLB Putra Jaya Malang / Ainun Istibsyarah

Istibsyarah, Ainun (2022) Pengembangan media pop up book untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan Siswa Tunagrahita di SLB Putra Jaya Malang / Ainun Istibsyarah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan observasi yang dilakukan di SLB Putra Jaya Malang siswa Tunagrahita kelas 4 sering ramai mudah bosan didalam kelas mengganggu teman bahkan lari keluar kelas sehingga hasil belajar siswa dalam materi khususnya membaca permulaan dalam kategori kurang. Selain itu media pembelajaran yang ada kurang bervariatif sehingga kurang ada peningkatan hasil dalam pembelajaran siswa tersebut. Tujuan penelitian ini adalah membuat media pembelajaran yang efektif dan valid serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa terutama anak tunagrahita. Penelitian ini menghasilkan sebuah produk berupa Pop Up Book Membaca Permulaan yang apabila dibuka menghasilkan gambar berbentuk 3 dimnsi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan yang dikembangkan oleh ADDIE. Langkah-langkah penelitian yang digunakan yaitu (1) Analisis (2) Desain (3) Pengembangan (4) Implementasi (5) Evaluasi. Subyek uji coba pengembangan ini adalah ahli media ahli materi ahli praktisi dan ahli pembelajaran 3 siswa tunagrahita kelas 4. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu instrument untuk uji coba. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pop Up Book Membaca Permulaan layak digunakan untuk pembelajaran Bahasa Indonesia di SLB Putra Jaya Malang. Skor validasi ahli media (sangat valid) skor validasi ahli materi 100% (sangat valid) skor validasi ahli praktisi 100% (sangat valid). Hasil rata-rata skor uji coba peserta didik 85 8 %. Kesimpulan penelitian pengembangan ini adalah ldquo Pop Up Book Membaca Permulaan untuk Siswa Tunagrahita rdquo valid atau sangat layak dan efektif untuk digunakan di SLB Putra Jaya Malang. Saran bagi guru adalah ketika akan menggunakan produk ini supaya lebih berhati-hati saran bagi peserta didik supaya bisa menerapkan materi pembelajaran ini pada aktivitas kehidupan sehari-hari dan untuk SLB Putra Jaya Malang produk ini dapat digunakan untuk siswa belajar dengan pendampingan guru. Saran diseminasi yaitu supaya produk ini bisa disebarluaskan ke masyarakat umum dengan digandakan dan bisa dikomersial

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Biasa(PLB) > S1 Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Dec 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/275560

Actions (login required)

View Item View Item